Kutacane, Agara News.Com-Pemerintah Kabupaten Aceh Tenggara, menyerahkan secara simbolis bantuan penguatan ekonomi( Pena) dan bahan bangunan rumah kepada korban dampak bencana 2024 lalu.
Bantuan tersebut diserahkan oleh Wakil Bupati Aceh Tenggara, dr Heri Al Hilal, didampingi Kadis Sosial Bahagia Wati, kepala Bappeda Sahrul Desky, Senin(24/2/2025) dirumah singgah Dinas Sosial Agara.
Sambutan Bupati Aceh Tenggara, Muhammad Salim Fakhri, yang dibacakan Heri Al Hilal, kepada penerima bantuan ini, agar dapat memanfaatkan penguatan ekonomi kembali juga membangun dan memperbaiki rumah yang rusak akibat dampak dari bencana tahun lalu.
Lanjut Wakil Bupati, kepada Dinas Sosial, sebagai leader utama dan pilar sosial, agar terus melakukan pendampingan dan pembinaan kepada masyarakat korban bencana yang menerima bantuan Pena dan BBR yang diberikan Pemerintah Pusat, agar usaha Meraka lebih produktif dan terarah, juga merenovasi rumah dengan baiknya.
Bantuan yang diberikan ini, menggunakan anggaran APBN Tahun 2024, melalui Kementerian Sosial dan disalurkan oleh Dinas Sosial Aceh Tenggara, semoga dengan adanya bantuan ini dapat memulihkan ekonomi dan memperbaiki rumah yang rusak, ujar Wakil Bupati( Sopian Selian)