Dalam Rangka Bulan Suci Ramadhan, Polsek Sibolga Sambas, Laksanakan Bakti Sosial Berbagi Takjil

LIA HAMBALI

- Redaksi

Rabu, 5 Maret 2025 - 15:10 WIB

5025 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Sibolga, Agara News.com // Polsek Sibolga Sambas Polres Sibolga bersama Bhayangkari Ranting Sibolga Sambas melaksanakan kegiatan Bakti Sosial berupa pembagian Takjil kepada Warga di Jalan Raya dan Kepada Warga yang kurang mampu di Kota Sibolga, pada hari Selasa 04 Maret 2025. Kegiatan ini digelar dalam rangka menyambut dan merayakan Bulan Suci Ramadhan 1446 H / Tahun 2025 M. Bertempat di Jalan Sisingamangaraja, tepatnya didepan Mako Polsek Sibolga Sambas, Kelurahan Pancuran Bambu, Kecamatan Sibolga Sambas, Kota Sibolga. Kegiatan dimulai pada pukul 16.30 WIB hingga selesai. Pembagian Takjil ini ditujukan kepada warga masyarakat yang kurang mampu, terutama mereka yang tengah berpuasa dan membutuhkan Takjil untuk berbuka puasa.

Kapolres Sibolga AKBP Achmad Fauzy, S.H, S.I.K., M.I.K, melalui Kapolsek Sibolga Sambas IPTU Yuna H. Gultom, S.H, M.H, menjelaskan,” kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara Polri, khususnya Polsek Sibolga Sambas Polres Sibolga, dengan masyarakat, sekaligus sebagai wujud kepedulian terhadap sesama di bulan penuh berkah ini. Tak hanya itu, kegiatan ini juga menjadi simbol empati kepada umat Muslim yang sedang menjalankan Ibadah Puasa. Beberapa Personil Polsek Sibolga Sambas Polres Sibolga yang turut serta dalam kegiatan berbagi Takjil tersebut, antara lain: Kapolsek Sibolga Sambas IPTU Yuna H. Gultom, S.H., M.H, Kasium Polsek Sibolga Sambas IPDA HB. Siagian, serta sejumlah anggota lainnya. Tak ketinggalan, Ibu-Ibu Bhayangkari Pengurus Ranting Sibolga Sambas juga ambil bagian dalam menyukseskan acara ini.

Adapun sasaran penerima Takjil kali ini meliputi: Pengemudi Beca Bermotor, Pengemudi Angkutan Umum, petugas kebersihan, pemulung, serta warga lainnya yang melintas di lokasi pembagian Takjil.

Kegiatan Bakti Sosial ini berlangsung dengan aman, lancar, dan kondusif hingga pukul 17.30 WIB, yang menandakan bahwa Masyarakat sangat antusias dan merasa terbantu. Polres Sibolga berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat, khususnya bagi umat Muslim yang menjalankan ibadah puasa, serta memperkuat rasa kebersamaan di tengah masyarakat.

( Biro Agara News.com_Pakpak Bharat dan Dairi JB )

Sumber: Humas Polres Sibolga dan Humas Polres Pakpak Bharat

—–050325—–

Berita Terkait

Satgas TMMD Ke-123 Kodim 0212/Tapsel Bantu Warga Panen Kopi, Wujud Kemanunggalan TNI-Rakyat
Dari Target 5 Unit, Satgas TMMD Ke-123 Kodim 0212/Tapsel Kerjakan Sumur Bor Ketiga
52 WBP YANG MELARIKAN DIRI, TINGGAL 11 LAGI YANG BELUM KEMBALI
Gotong Royong Kunci Sukses Tiap Sasaran TMMD
Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 15/DBY Pos Aplal Memelihara dan Tingkatkan Kekebalan Tubuh Bagi Anak-Anak Perbatasan
Gratis, Danpos Mayuberi Satgas 700 Bagikan Buku dan Alat Tulis
Satgas Yonif 642/KPS Gelar Pelatihan PBB bagi Anak-Anak SMP Negeri Satap Horna
Kodim 0309/Solok Berbagi Takjil Gratis Untuk Pengendara Yang Melintas di Depan Makodim

Berita Terkait

Sabtu, 15 Maret 2025 - 13:22 WIB

Satgas TMMD Ke-123 Kodim 0212/Tapsel Bantu Warga Panen Kopi, Wujud Kemanunggalan TNI-Rakyat

Sabtu, 15 Maret 2025 - 13:18 WIB

Dari Target 5 Unit, Satgas TMMD Ke-123 Kodim 0212/Tapsel Kerjakan Sumur Bor Ketiga

Sabtu, 15 Maret 2025 - 13:17 WIB

52 WBP YANG MELARIKAN DIRI, TINGGAL 11 LAGI YANG BELUM KEMBALI

Sabtu, 15 Maret 2025 - 13:06 WIB

Gotong Royong Kunci Sukses Tiap Sasaran TMMD

Sabtu, 15 Maret 2025 - 13:02 WIB

Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 15/DBY Pos Aplal Memelihara dan Tingkatkan Kekebalan Tubuh Bagi Anak-Anak Perbatasan

Sabtu, 15 Maret 2025 - 12:56 WIB

Satgas Yonif 642/KPS Gelar Pelatihan PBB bagi Anak-Anak SMP Negeri Satap Horna

Sabtu, 15 Maret 2025 - 12:52 WIB

Kodim 0309/Solok Berbagi Takjil Gratis Untuk Pengendara Yang Melintas di Depan Makodim

Sabtu, 15 Maret 2025 - 12:47 WIB

Safari Ramadhan di Yonarmed 2/KS, Pangdam I/BB Tekankan Soliditas dan Kepedulian 

Berita Terbaru

ACEH TENGGARA

52 WBP YANG MELARIKAN DIRI, TINGGAL 11 LAGI YANG BELUM KEMBALI

Sabtu, 15 Mar 2025 - 13:17 WIB

HEADLINE

Gotong Royong Kunci Sukses Tiap Sasaran TMMD

Sabtu, 15 Mar 2025 - 13:06 WIB