Tanah Karo, AgaraNews. Com // Dewan Pengurus Ranting Paguyuban Puja Kesuma Gang Bersama Samura Kabanjahe bagi – bagi ratusan takjil di seputaran Sekretariat Puja Kesuma Kecamatan Kabanjahe Kabupaten Karo, pada Jumat 14 Maret 2025 jelang buka puasa.Kegiatan dihadiri langsung ketua Depran Supandi atau akrab di sapa Mbah Bejo di dampingi ketua DPC Kecamatan Kabanjahe Irwanto Jabrik.
Sebanyak 600 bungkus takjil di bagikan kepada masyarakat pengguna jalan yang melintas di Jalan Jamin Ginting Kelurahan Gung Negeri, Kecamatan Kabanjahe.Dalam kesempatan tersebut Supandi mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan selain ingin berbagi kami juga berharap kepada seluruh Depran – Depran khususnya Ranting Gang Bersama juga bisa melaksanakan kegiatan yang serupa agar rezeki yang di berikan Allah kepada kita menjadi berkah, ujar Supandi yang akrab disapa Mbah Bejo selaku ketua Ranting .
Di sisi lain Irwan Jabrik mengapresiasi kegiatan yang penuh makna semoga menjadi berkah bermanfaat buat kita khususnya keluarga besar Paguyuban Puja Kesuma di Kabupaten Karo, tutupnya.
Kegiatan dilanjutkan dengan foto dan berbuka bersama.( Donal)