Dituding Gelembungkan Jumlah Siswa Untuk Dana BOS, Kepsek SMA 1 Lawe Sigala gala Bantah Hal Tersebut.

AGARA NEWS

- Redaksi

Minggu, 16 Maret 2025 - 07:05 WIB

5087 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kutacane | Dituding menambahkan jumlah siswa yang tidak sesuai dengan jumlah murid yang ada, guna untuk Meraipkan Dana BOS, Kepala Sekolah (Kepsek) SMA Negeri 1 Lawe Sigala gala Yuslan Effendi Angkat, S.Pd, MS. dengan tegas membantah hal tersebut. Sabtu (15/3/2025).

Beberapa hari yang lalu salah satu Anggota LSM Menuding bahwa Kepsek SMAN 1 Lawe Sigala gala Telah menggelembungkan siswa di Aplikasi Data Pokok Pendidik (Dapodik) yang berjumlah 770 Siswa, 17 di antaranya adalah fiktif (dimanipulasi).

Menindaklanjuti Kebenaran tersebut, Tim Wartawan Alastanews langsung mengkonfirmasi Kepada Kepsek yang besangkutan.

Saat diminta Konfirmasi Yuslan Effendi Angkat mengatakan bahwa jumlah yang dituduhkan sebanyak 770 dan diantaranya yang berjumlah 17 adalah fiktif, itu tidak benar, “Bahkan siswa kami tidak sampai sebanyak itu. jumlah siswa kami hanya 722 siswa, dan itu sesuai dengan data yang kami input ke Aplikasi Dapodik”. Jelasnya.

Disaat ditelusuri lebih lanjut prihal tudingan bahwa ada sebagaian siswa yang sudah keluar namun datanya tetap disimpan di Aplikasi Apodik (tidak dimutasi).

Yuslan Effendi Angkat menerangkan bahwa jika ada nama siswa yang sudah meminta untuk pindah dari sekolah SMA Negeri 1 Lawe Sigala gala, namun tidak dimutasi (dipindahkan) maka akan terjadi masalah pada saat penarikan nama siswa di sekolah yang baru. (Tidak mau ditarik ke Aplikasi Dapodik)

“Jika ada siswa yang ingin pindah dari SMA kami, pasti kami mutasikan, sebab jika kami tidak memutasikan, maka akan terjadi masalah pada saat penarikan siswa bersangkutan.” Terang Yuslan

“Apliaksi Dapodik tidak bisa dibohongi jika ada nama siswa yang ganda maka akan di ceklis merah secara otomatis di aplikasi dapodik.” Lanjutnya

Diketahui pada saat Aplikasi Dapodik disingkronkan atau penarikan data siswa, siswa yang tercatat ganda akan terlihat jelas bertulisan warning dengan tulisan berwarna merah.

Dan pada penarikan data akan terjadi masalah jika masih terbukti siswa ganda atau siswa yang sudah pindah sekolah masih terdaftar di dapodik yang bersangkutan.

Setelah melalakukan Pengecekan langsung di Apalikasi Dapodik tim Alastanews tidak melihat ada tulisan merah atau berstatus ganda di menu tersebut.

Dan untuk peruntukan dana lainya yang di anggarkan dan direalisasikan Yuslan menerangkan. “Untuk kebutuhan anggaran lainya sudah pasti diperuntukan dengan benar sebab dana yang kami gunakan dari dana BOS akan diaudit nantinya oleh pihak Inspektorat.” Jelasnya

(Fenra)

Berita Terkait

Babinsa Komsos dengan Warga Binaan, Bahas Pembangunan Desa
Babinsa Koramil 05/Darul Makmur Komsos Dengan Warga Desa Binaan, Perkuwat Hubungan Silaturrahmi
*Babinsa Koramil Kuala Pesisir Komsos dengan Penjual Pupuk*
*Bulan Ramadhan Penuh Berkah, Babinsa Koramil 0108-02/Bambel Ajarkan Mengaji Kepada Anak-Anak Wilayah Binaan*
*Babinsa Bantu Warga Desa Binaan Jemur Kemiri*
*Danramil 0108-05/Lawe Alas Hadiri Safari Ramadhan Di Wilayah Binaan*
*Dampingi Pertanian Babinsa Bantu Cabut Gulma Pengganggu Tanaman Padi*
*Babinsa  Sosialisasi Dan Penempelan Selebaran Pembukaan TNI AD*

Berita Terkait

Minggu, 16 Maret 2025 - 11:12 WIB

Keluarga Besar Polres Pakpak Bharat Dan Bhayangkari, Laksanakan Buka Puasa Bersama Masyarakat

Minggu, 16 Maret 2025 - 11:09 WIB

Kapolres Sergai Bersama Forkopimda Sidak Pasar Menjelang 15 Hari Besar Keagamaan Nasional Idul Fitri 1446 H

Minggu, 16 Maret 2025 - 11:03 WIB

Konsisten Berbagi Di Bulan Suci Ramadhan, Sat Intel, Sie Keu dan Humas Polres Sergai Bagikan 120 Paket Takjil

Minggu, 16 Maret 2025 - 10:59 WIB

Tebar Kebaikan di Ramadhan, Polres Tebingtinggi Bagikan Ratusan Takjil Kepada Warga

Minggu, 16 Maret 2025 - 10:56 WIB

Polsek Tanah Jawa Ringkus Tiga Pelaku Curat, Modus Pura-Pura Beli Pulsa

Minggu, 16 Maret 2025 - 10:40 WIB

TNI Safari Honai, Dengarkan Keluhan Masyarakat Distrik Gome

Minggu, 16 Maret 2025 - 10:38 WIB

Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 15/DBY Pos Oelbinose Laksanakan Giat Bhakti TNI Sosialisasi Cara mandi dan Sikat Gigi Yang Benar dan Pembagian Alat Mandi

Minggu, 16 Maret 2025 - 10:33 WIB

Kapolsek Gilimanuk Dampingi Lurah Serahkan Bantuan Tali Kasih di Lingkungan Arum Barat

Berita Terbaru