Umat Katolik Bondowoso Berbagi Kasih di Desa Sumberanyar Maesan

LIA HAMBALI

- Redaksi

Minggu, 16 Maret 2025 - 14:41 WIB

5038 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Bondowoso, AgaraNews. Com //
Dalam rangka menyambut Perayaan Paskah, Gereja Katolik Bondowoso (Gekabo) menggelar beberapa kegiatan sosial di Desa Sumberanyar Kecamatan Maesan Kabupaten Bondowoso. Kegiatan sosial itu berupa pemberian sembako untuk sesama dan kaum dhuafa.

Drg.Monica Raharjanti selaku ketua panita Paskah mengatakan, menyambut puncak Perayaan Paskah 2025, pihaknya akan menggelar Ibadah Perayaan Paskah yang dipusatkan di Gereja Katolik Santo Yohanes Penginjil Jalan A.Yani Bondowoso.
Dalam masa prapaskah ini kami dari Gekabo berkolaborasi dengan stasi Maesan, membantu saudara-saudara kita di Desa Sumberanyar Maesan Bondowoso dan beberapa titik lainnya.

Dalam kegiatan bhakti sosial Gekabo berkolaborasi dengan Stasi Maesan melakukan kunjungan kasih dan bhakti sosial dengan membagikan 75 paket sembako untuk saudara-saudara kita yang membutuhkan dan 14 bingkisan untuk pemerintahan Desa Sumberanyar. Kegiatan mulia ini bertempat di Balai Desa Sumberanyar Kecamatan Maesan Bondowoso. Minggu (16/03/2025).
Juni Haryono warga Desa Sumberanyar menambahkan, kami mengucapkan terima kasih kepada umat Katolik yang ada di Bondowoso telah peduli kepada masyarakat Sumberanyar membantu mereka yang membutuhkan semoga Allah SWT membalas kebaikan Bapak dan Ibu dari Gereja Katolik Bondowoso.

Tampak hadir diacara bakti sosial ini, Romo RD Galuh Wicaksono, Suster Isidorin Kepala Sekolah SDK Indra Siswa, drg.Monica Rahajanti Ketua panitia Paskah, Primus Segu Ketua Bidang Kesaksian, Kepala Desa Sumberanyar, Ibu Theresia Ketua Stasi Maesan, Frans Harsono ketua DPP, warga Gekabo dan stasi Maesan.

Selama kegiatan bakti sosial ini,pihak dari Gekabo berinteraksi langsung dengan masyarakat Desa Sumberanyar Maesan
Para penerima bantuan tampak sangat senang dan bahagia dengan kehadiran umat Katolik yang hadir ke desanya.
Umat Gekabo berharap untuk selalu peduli dengan sesama dan memperhatikan lingkungan sekitar. (Bagus/Lia)

Berita Terkait

Satgas TMMD Ke-123 Kodim 0212/Tapsel Pasang Tangki Sumur Bor
RUU TNI: Kritik Atau Protes Kosong? Inilah Ulasan Letjen TNI Purn. Bambang Darmono
Prajurit TNI Diterjunkan Bantu Bersihkan Rumah Warga Yang Tertimbun Longsor
Dikelola Yayasan Moetiah, SMP Islam Terpadu Khusus Anak Yatim Piatu Berdiri di Blora 
Kodam I/BB Gelar Bakti Sosial Berbagi Kebahagiaan Dengan Anak-Anak Panti Asuhan
Ini Pesan Bupati Arief di Peringatan 118 Tahun Perjuangan Samin Surosentiko
Diminta Perhatian Dinas Terkait : Jalan Lingkar Kacaribu Nyaris Putus Akibat Longsor, Pengguna Jalan Khawatir dan Was-was Saat Melintas
Sekda Kabupaten Pakpak Bharat Jalan Betutu Atas Nama Bupati Hadiri Panen Raya Jagung

Berita Terkait

Minggu, 16 Maret 2025 - 17:54 WIB

Satgas TMMD Ke-123 Kodim 0212/Tapsel Pasang Tangki Sumur Bor

Minggu, 16 Maret 2025 - 17:32 WIB

Prajurit TNI Diterjunkan Bantu Bersihkan Rumah Warga Yang Tertimbun Longsor

Minggu, 16 Maret 2025 - 17:29 WIB

Dikelola Yayasan Moetiah, SMP Islam Terpadu Khusus Anak Yatim Piatu Berdiri di Blora 

Minggu, 16 Maret 2025 - 17:25 WIB

Kodam I/BB Gelar Bakti Sosial Berbagi Kebahagiaan Dengan Anak-Anak Panti Asuhan

Minggu, 16 Maret 2025 - 17:20 WIB

Diminta Perhatian Dinas Terkait : Jalan Lingkar Kacaribu Nyaris Putus Akibat Longsor, Pengguna Jalan Khawatir dan Was-was Saat Melintas

Minggu, 16 Maret 2025 - 17:05 WIB

Sekda Kabupaten Pakpak Bharat Jalan Betutu Atas Nama Bupati Hadiri Panen Raya Jagung

Minggu, 16 Maret 2025 - 17:02 WIB

Menjelang Ibadah Puasa Ramadhan 1446 M, Kapolres Pakpak Bharat Beserta Instansi Terkait Gelar Kunjungi Pasar Pasar Tradisional Pakpak Bharat

Minggu, 16 Maret 2025 - 16:59 WIB

Dalam Rangka Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1446 H/2025, Kepolisian Negara RI Menggelar Bakti Sosial Polri Presisi Serentak Di Seluruh Indonesia

Berita Terbaru

HEADLINE

Satgas TMMD Ke-123 Kodim 0212/Tapsel Pasang Tangki Sumur Bor

Minggu, 16 Mar 2025 - 17:54 WIB