Danramil 09/NL Hadiri Safari Ramadhan Pemerintah Labuhanbatu di Masjid Baitur Rohim Pangkatan

LIA HAMBALI

- Redaksi

Senin, 24 Maret 2025 - 01:28 WIB

5043 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Labuhanbatu, AgaraNews. Com // Kapten Cba. Pandapotan Matondang, SH, MH, Danramil 09/NL, Kodim 0209/LB beserta tiga orang anggota, hadir dalam kegiatan buka bersama yang diselenggarakan dalam rangka Safari Ramadhan Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu di Masjid Baitur Rohim, Dusun Lestari Desa Kampung Padang Kecamatan Pangkatan, Kabupaten Labuhanbatu. Minggu (23/03/2025).

Sebelum berbuka puasa, dilaksanakan Kultum yang disampaikan oleh Al-Ustadz Mukino, S.Ag., yang memberikan tausiyah mengenai makna dan hikmah di bulan Suci Ramadhan.Dalam sambutannya Wakil Bupati Labuhanbatu H. Jamri ST menyampaikan rasa syukur atas kesempatan untuk berkumpul bersama masyarakat dalam rangka mempererat silaturahmi di bulan suci Ramadhan. “Safari Ramadhan ini merupakan bagian dari upaya Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu untuk mendekatkan diri dengan masyarakat serta untuk berbagi kebahagiaan dan berkah di bulan yang penuh ampunan ini,” ujar H. Jamri ST.

“Saya juga mengingatkan kepada seluruh umat Muslim untuk memanfaatkan bulan Ramadhan sebagai waktu untuk meningkatkan ibadah, memperbaiki diri, dan berbagi dengan sesama,” pungkasnyaCamat Pangkatan Datar Sirait SH, dalam sambutannya mengungkapkan apresiasi atas dilaksanakannya Safari Ramadhan ini di wilayahnya. “Kami sangat bersyukur dan berterima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu yang telah memilih Kecamatan Pangkatan sebagai salah satu tempat kegiatan Safari Ramadhan.

Acara ini bukan hanya sebagai sarana mempererat tali silaturahmi tetapi juga sebagai bentuk perhatian pemerintah kepada masyarakat di bulan yang penuh berkah ini,” ujar Datar Sirait.

Dilokasi yang sama, Kapten Cba. Pandapotan Matondang, SH, MH, Danramil 09/NL, juga menyampaikan sambutannya dengan penuh rasa terima kasih atas undangan yang diberikan untuk hadir dalam acara Safari Ramadhan tersebut. “Kami, sebagai bagian dari TNI, selalu mendukung segala bentuk kegiatan yang dapat mempererat hubungan antara pemerintah, TNI, dan masyarakat. Kegiatan seperti ini sangat penting untuk menjaga kebersamaan dan memperkuat tali persaudaraan di tengah-tengah masyarakat khususnya di bulan yang penuh berkah ini,” ujar Danramil.

“Mari kita manfaatkan bulan suci Ramadhan ini dengan meningkatkan kualitas ibadah, Semoga bulan suci Ramadhan tahun ini membawa keberkahan, kedamaian dan kebahagiaan bagi kita semua,” tuturnya Sebagai bagian dari kegiatan Safari Ramadhan, Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu memberikan berbagai bantuan, antara lain voucher Ramadhan senilai Rp. 8.000.000 yang diserahkan kepada enam Ketua BKM Masjid di Kecamatan Pangkatan, serta pemberian sajadah kepada enam masjid yang ada di Kecamatan Pangkatan. Bantuan ini diharapkan dapat membantu kelancaran kegiatan ibadah masyarakat selama bulan suci Ramadhan.

Turut Hadir, Wakil Bupati Labuhanbatu, H. Jamri ST, beserta Tim Safari Ramadhan, Forkopincam Pangkatan, Camat Pangkatan Datar Sirait SH, Kapolsubsektor Pangkatan IPDA H. Ginting SH, seluruh Kepala Desa se-Kecamatan Pangkatan, Kepala Puskesmas Pangkatan Nurhayani SKM, MKM, Ketua MUI dan Kepala KUA Pangkatan, seluruh Ketua BKM Se-Kecamatan Pangkatan, Kabupaten Labuhanbatu, Tokoh Agama (Toga), Tokoh Masyarakat (Tomas), Tokoh Adat (Toda), serta masyarakat setempat dan undangan.(Lia Hambali)

(Pendim0209).

Berita Terkait

Polsek Kawasan Pelabuhan Gilimanuk Gelar Bhakti Sosial Ramadhan, Bagikan Takjil Kepada Warga 
Bazar Murah Menjelang Lebaran Hadir di Lapangan Jenderal Sudirman Korem Lilawangsa
Inovasi Baru KAI : Fitur Layanan Khusus Perempuan di Access by KAI Untuk Pengalaman Perjalanan Yang Lebih Nyaman
Tiket KA Jarak Jauh Angkutan Lebaran di Sumut Terjual 97.290 Tiket
Jelang Arus Mudik Lebaran, KAI Divre I Sumut Lakukan Apel Gelar Pasukan Untuk Pelayanan Optimal
TNI Berbagi Semangat Olahraga di Kampung Gigobak, Satgas TNI Donasikan Sarana Olahraga
Sambut Hari Kemenangan, YBM dan IWABRI BRI Sidikalang Serahkan Bingkisan Ramadhan ke Masyarakat
Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 15/DBY Pos Oepoli Tengah Gelar Layanan Kesehatan Keliling di Desa Natemnanu Utara

Berita Terkait

Selasa, 25 Maret 2025 - 19:32 WIB

Polsek Kawasan Pelabuhan Gilimanuk Gelar Bhakti Sosial Ramadhan, Bagikan Takjil Kepada Warga 

Selasa, 25 Maret 2025 - 19:26 WIB

Bazar Murah Menjelang Lebaran Hadir di Lapangan Jenderal Sudirman Korem Lilawangsa

Selasa, 25 Maret 2025 - 19:24 WIB

Inovasi Baru KAI : Fitur Layanan Khusus Perempuan di Access by KAI Untuk Pengalaman Perjalanan Yang Lebih Nyaman

Selasa, 25 Maret 2025 - 19:22 WIB

Tiket KA Jarak Jauh Angkutan Lebaran di Sumut Terjual 97.290 Tiket

Selasa, 25 Maret 2025 - 19:20 WIB

Jelang Arus Mudik Lebaran, KAI Divre I Sumut Lakukan Apel Gelar Pasukan Untuk Pelayanan Optimal

Selasa, 25 Maret 2025 - 17:19 WIB

Sambut Hari Kemenangan, YBM dan IWABRI BRI Sidikalang Serahkan Bingkisan Ramadhan ke Masyarakat

Selasa, 25 Maret 2025 - 15:30 WIB

Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 15/DBY Pos Oepoli Tengah Gelar Layanan Kesehatan Keliling di Desa Natemnanu Utara

Selasa, 25 Maret 2025 - 15:27 WIB

Kunjungan Kerja Pangkostrad Di Resimen Armed 2 Kostrad

Berita Terbaru