Ratusan Massa Demo di Mapolresta Bandar Lampung, Tuntut Penetapan Tersangka Konflik Malahayati

LIA HAMBALI

- Redaksi

Selasa, 15 April 2025 - 10:58 WIB

5031 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Bandar Lampung –AgaraNews.con//
Ratusan massa yang tergabung dalam Aliansi Masyarakat Peduli Pendidikan Provinsi Lampung (AMP3L) dan mahasiswa menggelar aksi unjuk rasa di depan Markas Polresta Bandar Lampung, Senin (14/4/2025).

Mereka menuntut agar kepolisian segera menuntaskan dugaan pemalsuan dokumen akta Yayasan Universitas Malahayati, yang diduga menjadi pemicu konflik internal kampus tersebut.Koordinator lapangan aksi menyampaikan bahwa peserta unjuk rasa terdiri dari mahasiswa, orang tua mahasiswa, hingga karyawan Universitas Malahayati.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kami menuntut Kapolresta Bandar Lampung untuk berani menegakkan supremasi hukum. Laporan kami dengan nomor LP/B/1601/X1/2024 telah kami sampaikan, dan menurut kami sudah cukup dua alat bukti. Maka tidak ada alasan lagi bagi Kapolresta untuk tidak segera menetapkan tersangka dalam kasus dugaan pemalsuan dokumen akta yayasan Universitas Malahayati,” tegasnya di hadapan massa.

Massa juga menyoroti dampak konflik yang telah mengganggu aktivitas akademik dan suasana belajar-mengajar di lingkungan kampus.

“Kami masih percaya bahwa Kapolresta Bandar Lampung tidak bisa diintervensi oleh siapapun dan oleh kekuatan apapun. Oleh karena itu, kami mendesak agar beliau tidak ragu dalam menegakkan hukum dan menetapkan tersangka secara objektif dan profesional,” ujarnya, disambut sorakan dukungan dari peserta aksi.Mereka menilai, sikap tegas aparat penegak hukum sangat penting untuk mengakhiri polemik berkepanjangan di Universitas Malahayati.

AMP3L juga mengingatkan, apabila tuntutan mereka tidak ditindaklanjuti, maka aksi dengan massa yang lebih besar akan kembali digelar.

“Jika aparat tidak menunjukkan keberanian dalam menegakkan hukum, kami akan datang lagi dengan jumlah yang lebih banyak untuk menuntut keadilan ditegakkan,” tambahnya.

Pantauan di lokasi menunjukkan, aparat kepolisian bersiaga menjaga jalannya aksi yang berlangsung damai.

Bahkan, Kapolresta Bandar Lampung, Kombes Pol Alfret Jakob Tilukay, turut hadir menemui massa dan berdialog langsung dengan perwakilan pengunjuk rasa. (Rg/Tim)

Berita Terkait

Jumat Berkah Polsek Koja : Wujud Kepedulian Polri Lewat 50 Paket Nasi Kotak untuk Warga dan Ojol
Terus Jaga Hubungan Baik, Babinsa Koramil 01/Pariaman Melaksanakan Komsos Dengan Masyarakat Desa Tanjung Sabar
Babinsa Koramil 01/Pariaman Rutinkan Goro di Kampung Pancasila Bersama Masyarakat Desa Marunggi
Duduk dan Bincang Santai, Jaga Hubungan Baik Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Laksanakan Komsos Dengan Warga Binaan
Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Hadir di Tengah-tengah Masyarakat Untuk Membantu Evakuasi Pasar Yang Roboh di Sungai Sariak
Perihal Bekingi Dermaga Diatas DAS, Masyarakat Minta DPP PWRI Tinjau Kembali Kepengurusan DPC PWRI Tanjungbalai
Kapolres Pimpin Patroli dan Pengaturan Lalin Serta Penanganan Kemacetan di Pelabuhan Tanjung Priok
Yandri Tak Dipecat, Presiden Digugat : Apakah Tepat,..???

Berita Terkait

Minggu, 20 April 2025 - 00:16 WIB

Jumat Berkah Polsek Koja : Wujud Kepedulian Polri Lewat 50 Paket Nasi Kotak untuk Warga dan Ojol

Sabtu, 19 April 2025 - 23:46 WIB

Terus Jaga Hubungan Baik, Babinsa Koramil 01/Pariaman Melaksanakan Komsos Dengan Masyarakat Desa Tanjung Sabar

Sabtu, 19 April 2025 - 23:42 WIB

Babinsa Koramil 01/Pariaman Rutinkan Goro di Kampung Pancasila Bersama Masyarakat Desa Marunggi

Sabtu, 19 April 2025 - 23:35 WIB

Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Hadir di Tengah-tengah Masyarakat Untuk Membantu Evakuasi Pasar Yang Roboh di Sungai Sariak

Sabtu, 19 April 2025 - 23:20 WIB

Perihal Bekingi Dermaga Diatas DAS, Masyarakat Minta DPP PWRI Tinjau Kembali Kepengurusan DPC PWRI Tanjungbalai

Sabtu, 19 April 2025 - 23:16 WIB

Kapolres Pimpin Patroli dan Pengaturan Lalin Serta Penanganan Kemacetan di Pelabuhan Tanjung Priok

Sabtu, 19 April 2025 - 23:13 WIB

Yandri Tak Dipecat, Presiden Digugat : Apakah Tepat,..???

Sabtu, 19 April 2025 - 23:10 WIB

Danramil 1608-01/Rasanae Dampingi Walikota Bima Panen Raya Jagung

Berita Terbaru