Polwan dan Bhayangkari Polres Metro Jakarta Utara Kunjungi Panti Asuhan, Wujudkan Kepedulian dan Pemberdayaan Perempuan

LIA HAMBALI

- Redaksi

Rabu, 16 April 2025 - 23:49 WIB

5032 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Jakarta Utara, AgaraNews. Com // Dalam rangka pemberdayaan kaum perempuan serta mempererat hubungan sosial dengan masyarakat, jajaran Polwan Polres Metro Jakarta Utara bersama Bhayangkari melaksanakan kunjungan sosial ke Panti Asuhan Yayasan Bina Sosial yang berlokasi di Jl. Beting Remaja No. 27, Kelurahan Tugu Utara, Kecamatan Koja.

Kegiatan yang berlangsung pada Rabu (16/4/2025) mulai pukul 15.30 WIB ini dipimpin oleh Kompol Lus Triningsih, A.Md, selaku Senior Polwan Polres Metro Jakarta Utara, didampingi oleh tujuh personel Polwan lainnya. Turut hadir para pengurus Bhayangkari dari Seksi Sosial Polres dan Polsek Koja, termasuk Ibu Wulan Prasetyo, Ibu Desty Beben, serta tokoh-tokoh Bhayangkari lainnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam suasana penuh kehangatan dan kekeluargaan, rombongan disambut langsung oleh pemilik panti, Ibu Puang Opu, serta Ketua Pengurus, Bapak Imron.

Kegiatan ini bukan sekadar kunjungan biasa, melainkan wujud nyata kepedulian dan empati terhadap anak-anak yatim piatu yang membutuhkan perhatian lebih. Dalam kegiatan tersebut, Polwan dan Bhayangkari:

Menyampaikan himbauan kepada pengurus panti agar terus mendukung terciptanya situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif di sekitar lingkungan panti.Memberikan dukungan moral dan emosional melalui pendekatan humanis kepada anak-anak asuh.

Menyalurkan tali asih berupa bantuan dan bingkisan kepada pemilik panti, ibu asuh, serta anak-anak binaan Yayasan Bina Sosial.

Mengadakan sesi sharing edukatif bersama para pengasuh dan pengajar tentang pencegahan kekerasan serta perlindungan terhadap anak.

Melakukan peninjauan langsung ke lingkungan panti untuk melihat kondisi serta kebutuhan yang ada.

Kegiatan ini sekaligus menjadi bagian dari program Polres Metro Jakarta Utara dalam mendorong peran aktif perempuan, khususnya Polwan dan Bhayangkari, dalam menjembatani hubungan Polri dengan masyarakat melalui kegiatan sosial dan kemanusiaan.

“Dengan kegiatan ini, kami ingin hadir bukan hanya sebagai aparat penegak hukum, tetapi juga sebagai ibu, saudara, dan sahabat bagi anak-anak yang membutuhkan perhatian kita semua,” ujar Kompol Lus Triningsih di sela kegiatan.

Kunjungan ini diharapkan menjadi inspirasi bagi institusi lainnya untuk turut aktif dalam gerakan sosial serta menjalin kolaborasi dalam menjaga keharmonisan dan kepedulian di tengah masyarakat.(Ahmad/Lia Hambali)

Berita Terkait

Polres Tebingtinggi Tangani Kebakaran Dua Ruko di Jalan Gatot Subroto
Polres Pakpak Bharat Dan Polsek Jajaran Laksanakan Patroli Blue Light Serta Pengamanan Melekat Di Gereja Dalam Rangka Jumat Agung
Luar Biasa.!! Momen Jumat Agung Tahun 2025, Personil Polres Pakpak Bharat Berbagi Kasih Dengan Melakukan Donor Darah Di RSUD Salak
Tersangka Pelaku Perjudian Jenis Sydney, Ditangkap Tim Opsnal Sat Reskrim Polres Sibolga
Tak Bosan Koramil 12/LP Sosialisasikan Bahaya Narkoba Di Desa Binaan
Babinsa Koramil 11/KP Laksanakan Pengamanan Ibadah di Gereja Dalam Rangka Hari Paskah
Babinsa Koramil 09/NL Menghadiri Acara Operasi Katarak Gratis Se – Kabupaten Labuhan Batu Terpusat Di Puskesmas Negeri Lama
Antisipasi 3C dan Balap Liar Dimalam Hari, Polsek Padanghilir Patroli Blue Light

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 10:56 WIB

Polres Tebingtinggi Tangani Kebakaran Dua Ruko di Jalan Gatot Subroto

Sabtu, 19 April 2025 - 10:54 WIB

Polres Pakpak Bharat Dan Polsek Jajaran Laksanakan Patroli Blue Light Serta Pengamanan Melekat Di Gereja Dalam Rangka Jumat Agung

Sabtu, 19 April 2025 - 10:50 WIB

Luar Biasa.!! Momen Jumat Agung Tahun 2025, Personil Polres Pakpak Bharat Berbagi Kasih Dengan Melakukan Donor Darah Di RSUD Salak

Sabtu, 19 April 2025 - 10:47 WIB

Tersangka Pelaku Perjudian Jenis Sydney, Ditangkap Tim Opsnal Sat Reskrim Polres Sibolga

Sabtu, 19 April 2025 - 10:44 WIB

Tak Bosan Koramil 12/LP Sosialisasikan Bahaya Narkoba Di Desa Binaan

Sabtu, 19 April 2025 - 10:37 WIB

Babinsa Koramil 09/NL Menghadiri Acara Operasi Katarak Gratis Se – Kabupaten Labuhan Batu Terpusat Di Puskesmas Negeri Lama

Sabtu, 19 April 2025 - 10:32 WIB

Antisipasi 3C dan Balap Liar Dimalam Hari, Polsek Padanghilir Patroli Blue Light

Sabtu, 19 April 2025 - 10:26 WIB

Upaya Babinsa Koramil 03/Sungai Pagu Cegah Luapan Sungai

Berita Terbaru