Hangatkan Paskah di Papua Pegunungan: Prajurit Satgas TNI Borong Hasil Tani Warga Sinak

LIA HAMBALI

- Redaksi

Jumat, 18 April 2025 - 20:02 WIB

5074 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Papua Pegunungan, AgaraNews. Com // Dalam suasana penuh kedamaian menjelang Hari Raya Paskah, prajurit Satgas Yonif 700/Wira Yudha Cakti Pos Sinak Bandara memborong hasil tani milik warga di sekitar Bandara Sinak, Kabupaten Puncak, Papua Pegunungan. Kegiatan ini tak hanya membantu roda ekonomi masyarakat lokal, tapi juga mempererat hubungan antara TNI dan warga setempat. (18/04/2025)

Di tengah hamparan hijau Pegunungan Papua yang sejuk, prajurit TNI terlihat akrab duduk bersama mama-mama Papua yang menjajakan hasil bumi seperti pisang, sayuran segar, buah merah, hingga rempah-rempah lokal. Dengan senyum ramah, mereka memborong dagangan warga tanpa menawar, sebagai bentuk penghargaan atas kerja keras para petani lokal.Komandan Pos (Danpos) Sinak Bandara, Lettu Inf Karel, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan inisiatif prajurit sebagai bentuk perhatian dan kasih dalam rangka menyambut Paskah bersama masyarakat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kita ingin berbagi kebahagiaan. Dengan memborong hasil tani warga, harapannya mereka bisa merayakan Paskah dengan lebih tenang dan bahagia. Ini bagian dari tugas kemanusiaan kami sebagai TNI yang hadir di tengah rakyat,” ujar Lettu Karel.Tak hanya sekadar membeli, para prajurit juga menyempatkan waktu bercengkerama, mendengarkan cerita warga, dan bahkan membantu mengemas hasil tani. Kedekatan ini menjadi bukti nyata bahwa kehadiran TNI di Papua bukan hanya sebagai penjaga keamanan, tetapi juga sebagai sahabat dan mitra dalam membangun kehidupan yang lebih baik.

Warga pun menyambut baik inisiatif ini. Salah satu mama Papua yang ikut berdagang menyampaikan rasa terima kasihnya dengan penuh haru.“Sa senang sekali, tentara datang dan beli semua. Sa bisa beli kebutuhan buat anak-anak dan buat masak Paskah,” ujarnya sambil tersenyum.

Satgas Yonif 700/Wira Yudha Cakti terus berkomitmen menjalankan pendekatan humanis dalam setiap penugasan, terutama di wilayah-wilayah pedalaman Papua. Aksi nyata seperti ini membuktikan bahwa semangat “TNI Manunggal dengan Rakyat” bukan sekadar slogan, tapi benar-benar hidup dalam keseharian para prajurit.(Lia Hambali)

(Pen Yonif 700)

Berita Terkait

Jumat Berkah Polsek Koja : Wujud Kepedulian Polri Lewat 50 Paket Nasi Kotak untuk Warga dan Ojol
Terus Jaga Hubungan Baik, Babinsa Koramil 01/Pariaman Melaksanakan Komsos Dengan Masyarakat Desa Tanjung Sabar
Babinsa Koramil 01/Pariaman Rutinkan Goro di Kampung Pancasila Bersama Masyarakat Desa Marunggi
Duduk dan Bincang Santai, Jaga Hubungan Baik Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Laksanakan Komsos Dengan Warga Binaan
Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Hadir di Tengah-tengah Masyarakat Untuk Membantu Evakuasi Pasar Yang Roboh di Sungai Sariak
Perihal Bekingi Dermaga Diatas DAS, Masyarakat Minta DPP PWRI Tinjau Kembali Kepengurusan DPC PWRI Tanjungbalai
Kapolres Pimpin Patroli dan Pengaturan Lalin Serta Penanganan Kemacetan di Pelabuhan Tanjung Priok
Yandri Tak Dipecat, Presiden Digugat : Apakah Tepat,..???

Berita Terkait

Minggu, 20 April 2025 - 00:16 WIB

Jumat Berkah Polsek Koja : Wujud Kepedulian Polri Lewat 50 Paket Nasi Kotak untuk Warga dan Ojol

Sabtu, 19 April 2025 - 23:46 WIB

Terus Jaga Hubungan Baik, Babinsa Koramil 01/Pariaman Melaksanakan Komsos Dengan Masyarakat Desa Tanjung Sabar

Sabtu, 19 April 2025 - 23:42 WIB

Babinsa Koramil 01/Pariaman Rutinkan Goro di Kampung Pancasila Bersama Masyarakat Desa Marunggi

Sabtu, 19 April 2025 - 23:35 WIB

Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Hadir di Tengah-tengah Masyarakat Untuk Membantu Evakuasi Pasar Yang Roboh di Sungai Sariak

Sabtu, 19 April 2025 - 23:20 WIB

Perihal Bekingi Dermaga Diatas DAS, Masyarakat Minta DPP PWRI Tinjau Kembali Kepengurusan DPC PWRI Tanjungbalai

Sabtu, 19 April 2025 - 23:16 WIB

Kapolres Pimpin Patroli dan Pengaturan Lalin Serta Penanganan Kemacetan di Pelabuhan Tanjung Priok

Sabtu, 19 April 2025 - 23:13 WIB

Yandri Tak Dipecat, Presiden Digugat : Apakah Tepat,..???

Sabtu, 19 April 2025 - 23:10 WIB

Danramil 1608-01/Rasanae Dampingi Walikota Bima Panen Raya Jagung

Berita Terbaru