Tersangka Pelaku Perjudian Jenis Sydney, Ditangkap Tim Opsnal Sat Reskrim Polres Sibolga

LIA HAMBALI

- Redaksi

Sabtu, 19 April 2025 - 10:47 WIB

5050 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Sibolga, Agara News.com // Tim Opsnal Satuan Reserse Kriminal (Sat Reskrim) Polres Sibolga, berhasil mengamankan seorang pria dewasa yang diduga terlibat dalam praktik perjudian tanpa izin jenis tebak angka “SYDNEY”. Penangkapan dilakukan pada hari Jumat, 18 April 2025 sekitar pukul 13.00 WIB, di sebuah warung kopi yang berlokasi di Jl. Murad Tanjung, Kelurahan Pasar Belakang, Kecamatan Sibolga Kota, Kota Sibolga.

Kapolres Sibolga AKBP Eddy Inganta, S.H., S,I.K., M.H melalui Kasat Reskrim Polres Sibolga AKP Rudi S. Panjaitan, S.H menjelaskan,” Pelaku diketahui berinisial HAH Alias A (38) Tahun, yang berprofesi sebagai wiraswasta dan berdomisili di Jl. S. Parman Gang Pajak Ikan, Kelurahan Pasar Belakang, Kecamatan Sibolga Kota, Kota Sibolga. Ia diamankan saat sedang berada di warung kopi miliknya, “AR”, yang diduga menjadi tempat pelaksanaan praktik perjudian tersebut, ujar Kasat Reskrim.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Penangkapan dilakukan berdasarkan informasi yang diperoleh dari hasil penyelidikan Tim Opsnal yang dipimpin oleh IPDA Filingga Gardaruna, S.Tr.K Sekitar pukul 12.50 WIB, tim menerima laporan mengenai aktivitas perjudian di lokasi tersebut. Sesampainya di TKP, petugas langsung mengamankan pelaku dan melakukan penggeledahan, Jelas Kasat Reskrim.

Dari tangan pelaku, Polisi berhasil menyita sejumlah barang bukti berupa:
– 1 unit handphone merk Vivo warna biru berisi pasangan nomor judi jenis Sydney
– Uang tunai sebesar Rp. 94.000,- hasil dari pasangan judi
– 3 lembar potongan kertas kecil berisi nomor pasangan judi
– 48 potongan kertas kecil kosong
– 1 buah pulpen
– 1 buah buku tafsir mimpi Joyo Boyo
– 1 buah toples
– 1 potongan kertas bertuliskan angka hasil result judi
– 1 lembar print out gambar tafsiran “Pak Tuntung” tanggal 18 April 2025

Dalam kasus ini, Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) bertindak sebagai korban, mengingat perjudian merupakan tindak pidana yang merugikan tatanan hukum dan sosial masyarakat.

Saat ini, pelaku beserta barang bukti telah diamankan di Mapolres Sibolga untuk menjalani proses hukum lebih lanjut. Polres Sibolga menegaskan komitmennya dalam memberantas segala bentuk perjudian demi menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

Pihak Kepolisian juga mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk tidak terlibat dalam praktik perjudian dan segera melaporkan jika mengetahui adanya aktivitas serupa di lingkungan sekitar.

( Biro Agara News.com_Pakpak Bharat dan Dairi JB )

Sumber: Humas Polres Sibolga dan Humas Polres Pakpak Bharat

—-190425—-

Berita Terkait

Jumat Berkah Polsek Koja : Wujud Kepedulian Polri Lewat 50 Paket Nasi Kotak untuk Warga dan Ojol
Terus Jaga Hubungan Baik, Babinsa Koramil 01/Pariaman Melaksanakan Komsos Dengan Masyarakat Desa Tanjung Sabar
Babinsa Koramil 01/Pariaman Rutinkan Goro di Kampung Pancasila Bersama Masyarakat Desa Marunggi
Duduk dan Bincang Santai, Jaga Hubungan Baik Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Laksanakan Komsos Dengan Warga Binaan
Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Hadir di Tengah-tengah Masyarakat Untuk Membantu Evakuasi Pasar Yang Roboh di Sungai Sariak
Perihal Bekingi Dermaga Diatas DAS, Masyarakat Minta DPP PWRI Tinjau Kembali Kepengurusan DPC PWRI Tanjungbalai
Kapolres Pimpin Patroli dan Pengaturan Lalin Serta Penanganan Kemacetan di Pelabuhan Tanjung Priok
Yandri Tak Dipecat, Presiden Digugat : Apakah Tepat,..???

Berita Terkait

Minggu, 20 April 2025 - 00:16 WIB

Jumat Berkah Polsek Koja : Wujud Kepedulian Polri Lewat 50 Paket Nasi Kotak untuk Warga dan Ojol

Sabtu, 19 April 2025 - 23:46 WIB

Terus Jaga Hubungan Baik, Babinsa Koramil 01/Pariaman Melaksanakan Komsos Dengan Masyarakat Desa Tanjung Sabar

Sabtu, 19 April 2025 - 23:42 WIB

Babinsa Koramil 01/Pariaman Rutinkan Goro di Kampung Pancasila Bersama Masyarakat Desa Marunggi

Sabtu, 19 April 2025 - 23:35 WIB

Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Hadir di Tengah-tengah Masyarakat Untuk Membantu Evakuasi Pasar Yang Roboh di Sungai Sariak

Sabtu, 19 April 2025 - 23:20 WIB

Perihal Bekingi Dermaga Diatas DAS, Masyarakat Minta DPP PWRI Tinjau Kembali Kepengurusan DPC PWRI Tanjungbalai

Sabtu, 19 April 2025 - 23:16 WIB

Kapolres Pimpin Patroli dan Pengaturan Lalin Serta Penanganan Kemacetan di Pelabuhan Tanjung Priok

Sabtu, 19 April 2025 - 23:13 WIB

Yandri Tak Dipecat, Presiden Digugat : Apakah Tepat,..???

Sabtu, 19 April 2025 - 23:10 WIB

Danramil 1608-01/Rasanae Dampingi Walikota Bima Panen Raya Jagung

Berita Terbaru