Satgasmar PAM Ambalat XXX Gagalkan Penyebrangan Pekerja Migran Indonesia Ilegal 

LIA HAMBALI

- Redaksi

Selasa, 22 April 2025 - 00:31 WIB

5026 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pulau Sebatik, AgaraNews. Com // Satuan Tugas Marinir Pengamanan (Satgasmar Pam) Ambalat XXX di pulau Sebatik Kabupaten Nunukan Provinsi Kalimantan Utara, berhasil menggagalkan tujuh Calon Pekerja Migran Indonesia (CPMI) yang berangkat ke Tawao-Malaysia pada hari Sabtu tanggal 19 April 2025 tanpa dilengkapi dokumen ke luar negeri melalui Dermaga Tradisional Somel Desa Sei Pancang pulau Sebatik. Senin (21/4/2025).

Ketujuh CPMI tersebut akan berencana berangkat ke Tawao Malaysia melalui penyeberangan di Pulau Sebatik tanpa dilengkapi dokumen. Semuanya berasal dari Kabupaten Wakatobi Provinsi Sulawesi Tenggara yaitu La Ode Baharu (50), Rosfida (46), Muhammad Ali (45), Finarti (34), La Juma (28), Rendi Septian (24), Marlina Binti Suriadi (19).

Menurut keterangan dari Komandan Satgasmar Pam Ambalat XXX Kapten Marinir Oki Prabowo menjelaskan pada hari Sabtu tanggal 19 April 2025 pukul 06.30 Wita Tim melaksanakan tugas rutin pengecekan aktivitas masyarakat di daerah tugasnya di dermaga penyeberangan Bambangan pulau Sebatik. Satgasmar Pam Ambalat XXX mendapatkan informasi dari warga masyarakat bahwa adanya beberapa orang yang dicurigai sebagai Calon Pekerja Migran Indonesia (CPMI) Ilegal dan akan berencana menyeberang ke Tawao melalui Dermaga Tradisional Bambangan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dari informasi tersebut Satgasmar Pam Ambalat XXX berkoodinasi dengan Komaril dan Polsubsektor Sebatik Barat bersama-sama melakukan pengecekan dokumen masyarakat yang menyeberang ke Tawao-Malaysia. Hasil didapatkan tujuh warga negara Indonesia yang rencana akan berangkat menuju ke Tawau Malaysia tidak memiliki dokumen keluar negeri.

Setelah Satgasmar Pam Ambalat XXX melakukan pendataan, ketujuh WNI CPMI diamankan di Mapolsek Sebatik Barat untuk diserahkan proses selanjutnya kepada BP3MI Kaltara Kabupaten Nunukan.(Lia Hambali)

Berita Terkait

Patroli Dini Hari, Satreskrim Polres Tebingtinggi Antisipasi Kriminalitas dan Geng Motor
Polsek Rambutan Patroli Pengamanan Ibadah Minggu di Sejumlah Gereja
Himbau Tidak Coret-coret, Polres Sergai & Jajaran Serentak kunjungi Sekolah SMA/SMK Paska Ujian Akhir
Wujud Kepedulian Polri Untuk Masyarakat Tugu Selatan
Permohonan Praperadilan Ditolak, Kapolsek Kelapa Gading Menang di PN Jakarta Utara
Polres Metro Jakarta Utara Beri Kursi Roda untuk Pasien Stroke, Wujudkan Kepedulian Lewat Bakti Kesehatan
Ngopi Kamtibmas, Bhabinkamtibmas Kelurahan Ancol Ajak Warga Jaga Keamanan Lingkungan
Hangatnya Kebersamaan Dalam Kasih, Satgas Yonif 641/Bru Rayakan Paskah Dengan Makan Bersama Warga Distrik Kurima