Kabupaten Boyolali Gelar Apel Tingkatkan Kesiapsiagaan Penanggulangan Bencana

LIA HAMBALI

- Redaksi

Minggu, 27 April 2025 - 00:22 WIB

50108 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Boyolali, AgaraNews . Com // Dalam upaya meningkatkan kesiapsiagaan menghadapi potensi bencana alam Pemerintah Kabupaten Boyolali menggelar Apel Siaga Penanggulangan Bencana Tahun 2025 diselenggarakan di lapangan alun- alun Pancasila Kecamatan Cepogo Kabupaten Boyolali. Sabtu ( 26/04/25)

Kegiatan ini diikuti oleh 1 Pleton Pers Kodim 0724/Boyolali, 1 Pleton Pers Polres Boyolali, Anggota PMI Kab.Boyolali, Anggota Satpol PP Kabupaten Boyolali,
BPD Kab.Boyolali, Takes Nakes Kec.Cepogo, Relawan wilayah Kab.Boyolali, Linmas Wilayah dan tamu undangan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Bertindak sebagai pemimpin apel siaga Sekda Kabupaten Boyolali Ibu Wiwis Tristiwi Handayani mengatakan penanggulangan bencana merupakan satu langkah kegiatan untuk mensinergikan seluruh lini agar senantiasa siap dan siaga ketika terjadi bencana di Kabupaten Boyolali. Ia juga mengingatkan pentingnya kesiapsiagaan dalam upaya penanggulangan bencana dan memerlukan peran aktif baik pemerintah, masyarakat, dunia usaha, dan seluruh pihak.

“Tanamkan semangat membangun Boyolali membangun Boyolali yang tangguh bencana dengan semangat menata bersama melangkah bersama penuh totalitas,” tutup Beliau dalam amanatnya.

Hal senada disampaikan Dandim 0724/Boyolali Letkol Inf Wiweko Wulang Widodo, S.Pd.M.Han. Pihaknya menyampaikan bahwa TNI dari Kodim 0724/Boyolali juga menerjunkan anggota dan siap membantu dalam kesiapsiagaan menghadapi bencana alam di wilayah Kabupaten Boyolali.

Tambah Dandim, pentingnya sinergitas dalam penanggulangan bencana yang dapat terwujud melalui kegiatan ini. “Kegiatan apel gelar pasukan siaga bencana ini bertujuan untuk menunjukkan kesiapsiagaan dalam melaksanakan penanggulangan bencana, kesiapan personil, materiil, sarana prasarana, serta sinergitas antar satuan dalam melaksanakan tugas penanggulangan bencana di wilayah Kabupaten Boyolali,” pungkasnya.( Lia Hambali)

(Agus Kemplu)

Berita Terkait

Babinsa Koramil 10/Tanjung Medan Menghadiri Sosialisasi Dalam Pemberian Makan Tambahan (PMT) Lokal Balita Kurang Gizi
Babinsa Koramil 13/AN Dukung Pengembangan UMKM Alat Penggilingan Bakso Mandiri
Peduli Dengan Stunting, Koramil 12/LP Laksanakan Komsos Bahas Penanganannya di Puskesmas Langga Payung
*Babinsa Koramil 04 Beutong laksanakan komunikasi sosial dengan warga Desa Binaan*
*Babinsa Koramil 03/Senagan Timur Bantu Petani Bersihkan Lahan Sawah Di Desa Binaan*
Ciptakan Keamanan di Lingkungan Sekolah, Koramil 05/BD Komsos Dengan Security
Babinsa melaksanakan komsos dengan Warga Binaan
Babinsa Koramil 11/KP Melaksanakan Komsos Guna Tingkatkan Kerjasama Yang Baik Dengan Warga Binaan