*Nagan Raya* Agaranews.com – Babinsa Koramil 02/Seunagan Kodim 0116/Nagan Raya Korem 012/TU Kodam IM Serma Budiman melaksanakan gotong royong bersama warga membuat saluran irigasi untuk persawahan di Desa Rambung Cut kecamatan Seunagan kabupaten Nagan Raya, Rabu, 18/12/2024
saluran air tersebut yang di buat oleh warga sebelumnya merupakan galian tanah saja oleh karena itu warga bergotong royong untuk membuatkan saluran secara permanen dengan cara di semen dan di plester agar saluran air irigasi lebih lancar mengairi sawah warga.
Serma Budiman mengatakan bahwa kegiatan gotong royong
Pembangunan saluran irigasi sawah yang dilakukan bersama-sama dengan warga tersebut merupakan kegiatan yang sangat bermanfaat mengingat saat ini sudah mulai musim penghujan.
Mudah-mudahan air mengalir di area sawah dengan baik sehingga dapat meningkatkan hasil petani yang lebih baik lagi, kegiatan ini intinya mengajak petani untuk melakukan pengolahan lahan,penanaman bibit padi dan perawatan tanaman juga untuk perawatan aliran pengairan ke persawahan agar hasil produksi padi semakin meningkat, Pungkasnya.
Danramil 02/Seunagan kapten Inf. Irwansyah selalu menekankan kepada seluruh Babinsa agar selalu hadir di tengah masyarakat di wilayah binaannya masing masing dan bila babinsa di butuhkan oleh warga binaannya setiap saat harus siap dan ada di tengah tengah warganya agar Kemanunggalan TNI dan Rakyat semakin baik lagi.