Babinsa Koramil 09/NL Tingkatkan Keamanan dan Ketertiban di Wilayah Binaan

LIA HAMBALI

- Redaksi

Jumat, 20 Desember 2024 - 13:54 WIB

5058 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Labuhan Batu, AgaraNews . Com // Serma Bismar Rambe Koramil 09/NL, melaksanakan kegiatan Komsos tingkatkan keamanan dan ketertiban wilayah binaan di Desa Kampung Padang Kecamatan Pangkatan Kabupaten Labuhanbatu, Kamis kemarin, (19/12/2024 )

Babinsa Koramil 09/NL terus berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah binaannya. Salah satu tugas utama Babinsa adalah memberikan pengawasan langsung terhadap situasi keamanan di lingkungan desa serta bekerja sama dengan masyarakat untuk mencegah potensi gangguan keamanan.

Dengan melakukan kegiatan seperti patroli bersama perangkat Desa, penyuluhan tentang kewaspadaan, dan mendekatkan diri dengan masyarakat melalui komunikasi sosial (Komsos), Babinsa memastikan warga selalu siap siaga terhadap ancaman yang mungkin timbul, baik dari faktor eksternal maupun internal. Serma Bismar Rambe selaku Babinsa menyampaikan kepada warga Waspada terhadap kejahatan, “Saya mengingatkan kepada warga untuk selalu meningkatkan kewaspadaan terhadap segala potensi tindak kriminal, seperti pencurian, perkelahian, dan kejahatan lainnya, segera melaporkan kejadian yang mencurigakan kepada aparat keamanan atau Babinsa agar bisa ditangani dengan cepat, “ucapnya

“Hal ini bisa dilakukan melalui sistem siskamling (sistem keamanan lingkungan) yang melibatkan seluruh warga untuk saling menjaga, melakukan ronda malam, dan memantau situasi sekitar” Pungkasnya

Dilokasi yang berbeda Danramil 09/NL Kapten Cba P.Matondang, SH, MH menyampaikan “Saya apresiasi kepada Babinsa dalam melaksanakan tugas teritorial terkhusus dalam menjaga keamanan wilayah binaan, yang sudah bekerja keras dalam memantau situasi di lapangan dan memberikan respon cepat terhadap setiap potensi ancaman dan gangguan di wilayah,” ungkap Danramil

“Jalin terus komunikasi yang baik dengan masyarakat agar memudahkan dalam deteksi dini terhadap potensi gangguan keamanan dengan pendekatan yang humanis,” tegas Kapten Matondang

Upaya menjaga ketertiban bukan hanya tugas aparat keamanan, tetapi juga menjadi tanggung jawab bersama antara TNI, pemerintah dan masyarakat dengan kerjasama yang solid agar dapat menciptakan lingkungan yang aman, tertib dan harmonis.

Dengan adanya Kolaborasi antara TNI dan masyarakat ini diharapkan dapat menciptakan kondisi yang kondusif dan lebih maju serta aman dari segala gangguan.(Lia Hambali)

(pendim0209)

Berita Terkait

Polres Tanjung Balai Sebarkan Tagline ” MUDIK AMAN KELUARGA NYAMAN ” 
Kodam I/BB Perkuat Sinergi Dengan Buka Puasa Bersama Elemen Masyarakat Sumut
Perubahan RUU TNI No. 34/2004, Sikap Aliansi Masyarakat Peduli Keamanan Negara
Aksi Cepat Tanggap Yonif 330 / Kostrad, Bantu Penanggulangan Bencana Banjir di Sumedang
Danki SSK TMMD Kodim 0418/Palembang Pimpin Apel Pagi Satgas TMMD Ke 123 Tahun 2025
Senyum Bahagia Warga Papua, Satgas Yonif 641/Bru Borong Hasil Kebun Di Pasar Distrik Apalapsili
TMMD Reguler ke-123 Tahun 2025 Kodim 0724/Boyolali : Betonisasi Jalan Hampir 100 %
Korem 172/PWY Peringati Nuzulul Qur’an 1446 H dengan Tausiah dan Buka Puasa Bersama

Berita Terkait

Senin, 17 Maret 2025 - 00:46 WIB

Polres Tanjung Balai Sebarkan Tagline ” MUDIK AMAN KELUARGA NYAMAN ” 

Senin, 17 Maret 2025 - 00:32 WIB

Kodam I/BB Perkuat Sinergi Dengan Buka Puasa Bersama Elemen Masyarakat Sumut

Senin, 17 Maret 2025 - 00:26 WIB

Perubahan RUU TNI No. 34/2004, Sikap Aliansi Masyarakat Peduli Keamanan Negara

Senin, 17 Maret 2025 - 00:24 WIB

Aksi Cepat Tanggap Yonif 330 / Kostrad, Bantu Penanggulangan Bencana Banjir di Sumedang

Senin, 17 Maret 2025 - 00:20 WIB

Danki SSK TMMD Kodim 0418/Palembang Pimpin Apel Pagi Satgas TMMD Ke 123 Tahun 2025

Senin, 17 Maret 2025 - 00:10 WIB

TMMD Reguler ke-123 Tahun 2025 Kodim 0724/Boyolali : Betonisasi Jalan Hampir 100 %

Senin, 17 Maret 2025 - 00:06 WIB

Korem 172/PWY Peringati Nuzulul Qur’an 1446 H dengan Tausiah dan Buka Puasa Bersama

Senin, 17 Maret 2025 - 00:01 WIB

Marak Bencana, TNI Jemput Bola Beri Layanan Kesehatan Gratis

Berita Terbaru