Dandim 0806/Trenggalek Prioritaskan Keamanan Nataru

LIA HAMBALI

- Redaksi

Jumat, 20 Desember 2024 - 18:51 WIB

5066 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Trenggalek, AgaraNews. Com // Semangat kebersamaan kembali ditunjukkan oleh Komandan Kodim (Dandim) 0806/Trenggalek, Letkol Czi Yudo Aji Susanto, S.Sos., M.A., bersama Forkopimda Kabupaten Trenggalek dalam Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Semeru 2024 di Mapolres Trenggalek, Jumat (20/12/2024). Kegiatan ini menjadi awal dari komitmen kuat pengamanan Perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 di Kabupaten Trenggalek.

Dipimpin langsung oleh Kapolres Trenggalek, AKBP Indra Ranu Dikarta, S.I.K., M.Si., apel tersebut menandai kesiapan seluruh unsur pengamanan yang akan bertugas selama 13 hari, mulai 21 Desember 2024 hingga 2 Januari 2025. Ratusan personel dari TNI, Polri, Satpol PP, Dinas Perhubungan, hingga relawan masyarakat telah dikerahkan demi menciptakan suasana aman, nyaman, dan damai.

“Kami semua bersatu untuk memastikan masyarakat dapat merayakan Natal dan Tahun Baru dengan tenang. Pengamanan akan difokuskan pada kelancaran arus lalu lintas, keamanan rumah ibadah, dan kenyamanan masyarakat di pusat keramaian,” tegas AKBP Indra dalam sambutannya. Letkol Czi Yudo Aji Susanto menambahkan bahwa apel ini menjadi simbol kesiapan seluruh elemen di Trenggalek. “Kami siap memberikan yang terbaik untuk masyarakat. Ini adalah tanggung jawab bersama. Saya mengajak semua pihak, termasuk masyarakat, untuk aktif menjaga keamanan selama perayaan ini,” ungkapnya penuh semangat.

Dandim 0806/Trenggalek juga mengapresiasi kekompakan lintas instansi yang menjadi kunci stabilitas wilayah. “Sinergi yang terbangun dengan baik akan memastikan suasana kondusif dan damai di Kabupaten Trenggalek. Kami akan terus mendukung dan bekerja sama demi menciptakan ketenangan bagi semua,” tuturnya.

Pamen TNI AD itu pun menegaskan, keamanan Nataru akan menjadi prioritasnya bersama dengan instansi terkait lainnya.

Operasi Lilin Semeru 2024 akan memusatkan perhatian pada titik-titik strategis seperti rumah ibadah, pusat keramaian, jalur wisata, dan area rawan kemacetan. Keterlibatan aktif masyarakat menjadi faktor penentu keberhasilan operasi ini.(Lia Hambali)

Berita Terkait

Kapolsek Gilimanuk Gelar Safari Ramadhan Bersama Pengurus Nahdlatul Ulama
Sukses,Acara Pengukuhan Panitia Pelantikan Dan BUKBER DPW PWDPI Sumut
KA.KANWIL DITJEN PAS ACEH:LAPAS KUTACANE HARUS PERCAYA DIRI & TETAP SOLID !
Satgas TMMD Ke-123 Kodim 0212/Tapsel Pasang Tangki Sumur Bor
RUU TNI: Kritik Atau Protes Kosong? Inilah Ulasan Letjen TNI Purn. Bambang Darmono
Prajurit TNI Diterjunkan Bantu Bersihkan Rumah Warga Yang Tertimbun Longsor
Dikelola Yayasan Moetiah, SMP Islam Terpadu Khusus Anak Yatim Piatu Berdiri di Blora 
Kodam I/BB Gelar Bakti Sosial Berbagi Kebahagiaan Dengan Anak-Anak Panti Asuhan

Berita Terkait

Minggu, 16 Maret 2025 - 19:29 WIB

Kapolsek Gilimanuk Gelar Safari Ramadhan Bersama Pengurus Nahdlatul Ulama

Minggu, 16 Maret 2025 - 19:25 WIB

Sukses,Acara Pengukuhan Panitia Pelantikan Dan BUKBER DPW PWDPI Sumut

Minggu, 16 Maret 2025 - 19:18 WIB

KA.KANWIL DITJEN PAS ACEH:LAPAS KUTACANE HARUS PERCAYA DIRI & TETAP SOLID !

Minggu, 16 Maret 2025 - 17:54 WIB

Satgas TMMD Ke-123 Kodim 0212/Tapsel Pasang Tangki Sumur Bor

Minggu, 16 Maret 2025 - 17:33 WIB

RUU TNI: Kritik Atau Protes Kosong? Inilah Ulasan Letjen TNI Purn. Bambang Darmono

Minggu, 16 Maret 2025 - 17:29 WIB

Dikelola Yayasan Moetiah, SMP Islam Terpadu Khusus Anak Yatim Piatu Berdiri di Blora 

Minggu, 16 Maret 2025 - 17:25 WIB

Kodam I/BB Gelar Bakti Sosial Berbagi Kebahagiaan Dengan Anak-Anak Panti Asuhan

Minggu, 16 Maret 2025 - 17:24 WIB

Ini Pesan Bupati Arief di Peringatan 118 Tahun Perjuangan Samin Surosentiko

Berita Terbaru

HEADLINE

Satgas TMMD Ke-123 Kodim 0212/Tapsel Pasang Tangki Sumur Bor

Minggu, 16 Mar 2025 - 17:54 WIB