Polres Tanah Karo Gerak Cepat Atasi Pohon Tumbang di Jalan Berastagi-Medan

LIA HAMBALI

- Redaksi

Sabtu, 11 Januari 2025 - 11:55 WIB

50167 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tanah Karo, AgaraNews. Com // Akses jalan utama Berastagi-Medan tepatnya di Jalan Jamin Ginting Km 55-56, Desa Doulu, Kecamatan Berastagi, Kabupaten Karo, sempat terganggu akibat pohon tumbang pada Sabtu(11/01/2025) sekitar pukul 07.50 WIB. Pohon besar yang tumbang tidak hanya menutup jalur lalu lintas, tetapi juga menimpa kabel listrik, menyebabkan antrean kendaraan di kedua arah. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.

Polres Tanah Karo yang menerima informasi tersebut segera merespons dengan cepat. Kapolres Tanah Karo, AKBP Eko Yulianto, S.H., S.I.K., M.M., M.Tr. Opsla, langsung memimpin proses pembersihan material pohon yang menghalangi jalan. Dengan menggunakan mesin pemotong (senso), Kapolres bersama personel Polri, TNI dan masyarakat setempat bergotong royong membersihkan lokasi.

“Kami bergerak cepat untuk memastikan akses jalan segera terbuka kembali dan lalu lintas kembali lancar. Kolaborasi antara Polri, TNI dan masyarakat sangat membantu dalam upaya ini,” ujar Kapolres Tanah Karo di lokasi kejadian. Upaya pembersihan berlangsung sekitar 2 jam, dan pada pukul 10.30 WIB material pohon yang tumbang berhasil disingkirkan sepenuhnya. Arus lalu lintas kembali normal, dan situasi terkendali.

Kapolres Tanah Karo juga mengimbau masyarakat untuk lebih berhati hati, terutama di musim hujan, mengingat potensi pohon tumbang dan bahaya lainnya yang dapat mengancam keselamatan. “Kecepatan respons dalam penanganan situasi seperti ini adalah prioritas kami untuk menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat,” tambah Kapolres.

Kerja sama yang solid antara berbagai pihak dalam penanganan ini mendapat apresiasi dari warga sekitar dan para pengguna jalan. Situasi di lokasi kini dilaporkan aman dan terkendali.( Lia Hambali)

#humaspolrestanahkaro

Berita Terkait

Untuk Menyemarakkan Bulan Suci Ramadhan 1446 H, Para Pelajar SMP N1 Salak Gelar Pesantren Kilat
Wakil Bupati Pakpak Bharat, H Mutsyuhito Solin, Dr, M.Pd menghadiri Rapat Penetapan Zakat Fitrah dan Fidyah Ramadhan 1446H/2025M
Salut..!!! TNI – Polri Dan Pemerintah Kabupaten Pakpak Bharat Sinergi Bantu Rumah Warga Yang Rusak Terkena Musibah
Kedekatan Babinsa Dengan Warga : Serka Wilopo Bantu Ibu Rosita Mengikat Daun Ubi
Guna Ciptakan Keakraban, Babinsa Silaturrahmi Dengan Perangkat Desa
Silaturahmi Dengan Peternak Sapi, Babinsa Koramil 14/PB di Desa Jati Kesuma
Babinsa Desa Perumnas Simalingkar Dampingi Posyandu Balita di Wilayah
Danramil 0201-16/Tanjung Morawa Jalin Silaturahmi dengan PT Trancontinen dalam Komsos

Berita Terkait

Rabu, 12 Maret 2025 - 18:58 WIB

Untuk Menyemarakkan Bulan Suci Ramadhan 1446 H, Para Pelajar SMP N1 Salak Gelar Pesantren Kilat

Rabu, 12 Maret 2025 - 18:55 WIB

Wakil Bupati Pakpak Bharat, H Mutsyuhito Solin, Dr, M.Pd menghadiri Rapat Penetapan Zakat Fitrah dan Fidyah Ramadhan 1446H/2025M

Rabu, 12 Maret 2025 - 18:50 WIB

Salut..!!! TNI – Polri Dan Pemerintah Kabupaten Pakpak Bharat Sinergi Bantu Rumah Warga Yang Rusak Terkena Musibah

Rabu, 12 Maret 2025 - 18:47 WIB

Kedekatan Babinsa Dengan Warga : Serka Wilopo Bantu Ibu Rosita Mengikat Daun Ubi

Rabu, 12 Maret 2025 - 18:45 WIB

Guna Ciptakan Keakraban, Babinsa Silaturrahmi Dengan Perangkat Desa

Rabu, 12 Maret 2025 - 18:40 WIB

Babinsa Desa Perumnas Simalingkar Dampingi Posyandu Balita di Wilayah

Rabu, 12 Maret 2025 - 18:38 WIB

Danramil 0201-16/Tanjung Morawa Jalin Silaturahmi dengan PT Trancontinen dalam Komsos

Rabu, 12 Maret 2025 - 18:37 WIB

Babinsa Koramil 0201-04/MK Serda Gunawan Komsos PETUGAS PU Kota Medan

Berita Terbaru