Tanah Karo, AgaraNews. Com // Ketua Umum Alhaura Sumut Ernawati Br Sitepu hadiri acara kedatangan Bupati, wakil Bupati Karo Brigjen Pol (Purn) Antonius Ginting dan wakil Bupati Komando Tarigan ,Senin ,03-03-2025,Di Aula Pendopo Bupati, Jalan Veteran, Kabanjahe.
Ketua Umum Majelis Dzikir Alhaura Sumatera Utara yang selalu ramah senyum ini hadir di dampingi ketua Pemuda Alhaura Kabupaten Karo Supartin Sembiring. Hadir juga para Forkopimda dan seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten Karo.
Ernawati Br Sitepu mengatakan, sejak bapak Brigjen Pol Purn Antonius Ginting dan wakilnya mencalonkan diri, saya bersama ibu – ibu Pengajian Majelis Taklim Dzikir Alhaura Se-Sumatra Utara sudah mendukung beliau dari mulai keduanya mencalonkan diri sebagai balon hingga Alhamdulillah akhirnya bisa memenangkan Pemilu secara serentak. Dan saya merasa terharu sekaligus bahagia akhirnya pak Antonius – Komando bisa menjadi orang nomor satu di Kabupaten Karo. Ketua umum Majelis Dzikir Alhaura Sumut Ernawati Br Sitepu juga berharap kepada bapak Bupati Antonius perhatikan kegiatan – kegiatan khususnya buat saudara – saudara kita umat islam di Tanah Karo.
Majlis Taklim Dzikir AlHaura Sumut siap bekerja sama dengan Pemkab Karo
untuk acara – acara umat Muslim yang selama ini masih kurang di perhatikan yang notabenenya kami juga sudah bekerjasama dengan Pemerintah Provinsi Sumatra Utara yang mana Majelis Taklim Dzikir Alhaura sudah di sahkan melalui Surat Keputusan oleh bapak Gubernur Sumatra Utara. Disisi lain Ketua pemuda Alhaura Kabupaten Karo Supartin Sembiring mengatakan, kami berharap untuk seratus hari kerja bapak Bupati terpilih 2025-2030 mendatang bisa membuat perubahan baik dari berbagai bidang dan sektoral, infrastruktur jalan di setiap desa, pelosok yang masih banyak belum tersentuh aspal, terkhusus perekonomian di Karo bisa lebih baik lagi seperti pesan Presiden RI Bapak Prabowo Subianto saat pembukaan retret di Magelang. Setiap Kepala Daerah dipilih oleh rakyat jadi harus memprioritaskan kepentingan masyarakat khususnya di Kabupaten Karo, Bumi Turang yang sama – sama kita cintai, ujarnya.( Donal)