Jalin Sinergitas, Kapolres Sergai Ajak Muhamadiyah Ciptakan Sergai Yang Kondusif

LIA HAMBALI

- Redaksi

Selasa, 11 Maret 2025 - 21:16 WIB

5033 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

 

 

Sergai,Agaranews.com // Kapolres Serdang Bedagai (Sergai) AKBP Jhon HR. Sitepu, S.I.K., M.H., yang didampingi PJU Polres Sergai melakukan kunjungan silaturahmi dengan Ketua dan Pengurus Muhammadiyah Kabupaten Sergai, ajak ciptakan Sergai yang kondusif, Selasa (11/03/2025) sekira pukul 14.00 WIB s.d selesai, di Cafe Kopi Literasi, Desa Seirampah Kecamatan Seirampah Kabupaten Sergai – Sumut.

Diawali dengan pembukaan oleh Ketua Muhammadiyah Kabupaten Sergai Akhyar, S.H., mengatakan selamat datang Bapak Kapolres Sergai AKBP Jhon HR. Sitepu, S.I.K., M.H., berserta rombongan yang telah mengunjungi bersilahturahmi ke Muhammadiyah Sergai.

“Saya berharap kerja sama yang terjalin antara Muhammadiyah dan Kepolisian Polres Sergai dapat berjalan baik, karena memberikan dampak hal positif dalam berbagai bidang, khususnya dalam menjaga keamanan dan membangun masyarakat yang lebih baik”, ucapnya. Kapolres Sergai AKBP Jhon HR. Sitepu, S.I.K., M.H., dalam sambutannya mengatakan, terima kasih kepada Muhamadiyah Serdang Bedagai karena telah menyambut dengan baik kehadiran kami serombongan, dalam hal bersilaturahmi.

“Saya mengapresiasi kepada Muhammadiyah atas kontribusinya dalam mensupport dibidang pendidikan, sosial, dan keagamaan. Semoga Sinergi yang terjalin baik dengan Muhamadiyah Serdang Bedagai dapat menciptakan situasi yang kondusif serta bersama mengajak masyarakat untuk terus berperan aktif dalam menjaga kerukunan dan ketertiban”, kata Kapolres.

Menutup sesi tanya jawab, Kapolres Sergai menegaskan bahwa Kepolisian khususnya Polres Sergai siap menerima laporan dari masyarakat kapan saja. Kapolres juga berharap sinergi antara kepolisian dan Muhammadiyah dapat terus ditingkatkan untuk menjaga keamanan dan ketertiban di Kabupaten Serdang Bedagai.

Turut hadir dalam giat, Kapolres Sergai AKBP Jhon HR. Sitepu, S.I.K., M.H., Waka Polres Sergai Kompol Mukmin Rambe, S.H., Kabag Ops Polres Sergai Kompol Hendro Sutarno, S.H., Kasat Intelkam Polres Sergai diwakili oleh KBO Sat Intelkam Iptu Raja Kaya Sihaloho, Kasat Reskrim Polres Sergai AKP Donny Simatupang, Kasat Narkoba Polres Sergai AKP Iwan Hermawan, Kasat Lantas Polres Serdang Bedagai AKP Fauzul Arasy.

Lalu, Kasat Binmas Polres Sergai Iptu Inja V. Kaban, S.H., Kapolsek Firdaus AKP Andi Suhendral, S.H., M.H., KBO Satbinmas Polres Sergai Iptu Pujian Tarigan, Ketua Muhammadiyah Kab. Serdang Bedagai Akhyar, S.H., Sekretaris Muhammadiyah Kab. Serdang Bedagai H. Safrudin Efendy Panjaitan, S.Pd., Bendahara Muhammadiyah Kab. Serdang Bedagai Ahmad Dzaki, S.Pd., dan Pimpinan Cabang Muhammadiyah dan organisasi otonom lainnya. (MS)

Berita Terkait

Babinsa Desa Perumnas Simalingkar Dampingi Posyandu Balita di Wilayah
Danramil 0201-16/Tanjung Morawa Jalin Silaturahmi dengan PT Trancontinen dalam Komsos
Babinsa Koramil 0201-04/MK Serda Gunawan Komsos PETUGAS PU Kota Medan
Babinsa Koramil 0201-02/MT Laksanakan Pengecatan Kantor dalam Rangka Pemeliharaan Pangkalan
Komsos Dengan Warga, Babinsa Koramil juga Rutin Pantau Wilayah Binaan
Jalin keakraban dan silahturahmi Babinsa 0201 – 04 / MK Komsos di Wilayah Binaan
Respon Cepat Bupati Salim Fakhry Tindaklanjuti Keluhan Warga Di RSUD Kutacane
BPK RI Perwakilan Sumut Kunker dan Supervisi ke Pemkab Toba

Berita Terkait

Rabu, 12 Maret 2025 - 18:40 WIB

Babinsa Desa Perumnas Simalingkar Dampingi Posyandu Balita di Wilayah

Rabu, 12 Maret 2025 - 18:38 WIB

Danramil 0201-16/Tanjung Morawa Jalin Silaturahmi dengan PT Trancontinen dalam Komsos

Rabu, 12 Maret 2025 - 18:37 WIB

Babinsa Koramil 0201-04/MK Serda Gunawan Komsos PETUGAS PU Kota Medan

Rabu, 12 Maret 2025 - 18:34 WIB

Babinsa Koramil 0201-02/MT Laksanakan Pengecatan Kantor dalam Rangka Pemeliharaan Pangkalan

Rabu, 12 Maret 2025 - 18:33 WIB

Komsos Dengan Warga, Babinsa Koramil juga Rutin Pantau Wilayah Binaan

Rabu, 12 Maret 2025 - 17:42 WIB

Respon Cepat Bupati Salim Fakhry Tindaklanjuti Keluhan Warga Di RSUD Kutacane

Rabu, 12 Maret 2025 - 17:10 WIB

BPK RI Perwakilan Sumut Kunker dan Supervisi ke Pemkab Toba

Rabu, 12 Maret 2025 - 17:07 WIB

Peletakan Batu Pertama Pembangunan Tugu Selamat Datang Perbatasan Simalingkar B

Berita Terbaru