Polres Tanah Karo Amankan Ibadah Wafatnya Isa Almasih dan Paskah 2025 di Sejumlah Gereja di Kabanjahe

LIA HAMBALI

- Redaksi

Minggu, 20 April 2025 - 11:01 WIB

5071 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Tanah Karo, AgaraNews. Com // Guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada umat Kristiani yang menjalankan ibadah dalam rangka memperingati Wafat Isa Almasih dan Perayaan Paskah 2025, Polres Tanah Karo melaksanakan pengamanan di sejumlah gereja yang berada di wilayah Kabanjahe pada Sabtu (19/4/2025).

Sejak pukul 19.00 WIB, personel Polres Tanah Karo telah bersiaga di berbagai titik lokasi gereja. Kegiatan pengamanan dipimpin oleh Kasat Narkoba H. Bangun, S.Sos., M.H. selaku Pawas, didampingi Kasat Tahti Iptu Mona Tarigan, S.H. sebagai Padal, serta KBO Sat Samapta Berton Siregar. Para personel tersebar di sembilan gereja yang menjadi titik pelaksanaan ibadah, termasuk Gereja HKBP Jalan Irian, beberapa gereja GBKP di kawasan Tiga Baru, Ketaren, Stadion Samura, hingga gereja Katolik St. Perawan Maria dan St. Petrus dan Paulus.Pengamanan dilakukan secara menyeluruh, mulai dari pengecekan kehadiran personel, memantau situasi kamtibmas di sekitar gereja, serta mengatur lalu lintas dan area parkir guna menciptakan suasana ibadah yang tenang dan tertib. Selain itu, koordinasi intensif juga dilakukan dengan pihak gereja untuk memastikan setiap kegiatan berlangsung lancar.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kapolres Tanah Karo, AKBP Eko Yulianto, S.H., S.I.K., M.M., M.Tr.Opsla menyampaikan bahwa kehadiran polisi bukan hanya sekadar menjalankan tugas, tetapi juga sebagai bentuk komitmen Polres Tanah Karo dalam menjaga toleransi antar umat beragama. “Kami ingin memastikan setiap warga merasa aman dalam menjalankan ibadahnya. Alhamdulillah, seluruh rangkaian kegiatan berlangsung dengan aman, tertib, dan penuh khidmat,” ujar Kapolres.Hingga akhir kegiatan, situasi di seluruh lokasi pengamanan terpantau kondusif. Umat Kristiani dapat menjalankan ibadah dengan tenang, sementara personel Polres Tanah Karo terus bersiaga hingga kegiatan selesai. Kebersamaan dan komunikasi yang terjalin baik antara aparat dan jemaat turut menjadi kunci suksesnya pengamanan ini.(Donal)

Berita Terkait

Kota Medan Patroli Ketat,..!!! Sat Brimob dan Polrestabes Bersinergi Ciptakan Kamtibmas Jelang Paskah
Babinsa Koramil 13/AN Turun Langsung Bantu Atur Lalulintas Akibat Banjir
Babinsa Koramil 09/NL Bantu Warga Lewati Banjir Akibat Curah Hujan Tinggi di Pangkatan Labuhanbatu
Babinsa Koramil 13/AN Terjun Langsung Evakuasi Warga Terdampak Banjir
Membaca Membuka Jendela Dunia : Satgas Yonif 641 /Bru Bagikan Buku Pelajaran Pada Anak-Anak Papua
Ratusan Buruh FBTPI Gelar Long March Damai Menuju GRJU, Launching Pengurus Baru KPBI 2025–2028 Berlangsung Tertib
Wakapolres Metro Jakarta Utara Tinjau Pengamanan Ibadah Paskah di Gereja HKBP Ancol Podomoro
Pria Bersenjata Busur Panah Gegerkan Warga Kelapa Gading, Polisi Bergerak Cepat Amankan Pelaku

Berita Terkait

Minggu, 20 April 2025 - 17:09 WIB

Kota Medan Patroli Ketat,..!!! Sat Brimob dan Polrestabes Bersinergi Ciptakan Kamtibmas Jelang Paskah

Minggu, 20 April 2025 - 17:05 WIB

Babinsa Koramil 13/AN Turun Langsung Bantu Atur Lalulintas Akibat Banjir

Minggu, 20 April 2025 - 16:57 WIB

Babinsa Koramil 09/NL Bantu Warga Lewati Banjir Akibat Curah Hujan Tinggi di Pangkatan Labuhanbatu

Minggu, 20 April 2025 - 16:42 WIB

Babinsa Koramil 13/AN Terjun Langsung Evakuasi Warga Terdampak Banjir

Minggu, 20 April 2025 - 16:35 WIB

Membaca Membuka Jendela Dunia : Satgas Yonif 641 /Bru Bagikan Buku Pelajaran Pada Anak-Anak Papua

Minggu, 20 April 2025 - 16:06 WIB

Wakapolres Metro Jakarta Utara Tinjau Pengamanan Ibadah Paskah di Gereja HKBP Ancol Podomoro

Minggu, 20 April 2025 - 16:01 WIB

Pria Bersenjata Busur Panah Gegerkan Warga Kelapa Gading, Polisi Bergerak Cepat Amankan Pelaku

Minggu, 20 April 2025 - 15:57 WIB

Babinsa Koramil 03/SP Hadir Bantu Perbaikan Rumah Warga

Berita Terbaru