Polsek Padanghilir Pengamanan Asesmen Sekolah di SMK Negeri 4 Tebingtinggi

LIA HAMBALI

- Redaksi

Selasa, 22 April 2025 - 09:47 WIB

5022 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Tebingtinggi,Agaranews.com // Guna memastikan kelancaran dan keamanan pelaksanaan Asesmen Sekolah, personel Polsek Padanghilir Polres Tebingtinggi melaksanakan pengamanan di SMK Negeri 4 Kota Tebingtinggi yang berlokasi di Jalan Abdul Hamid Kelurahan Bagelen Kecamatan Padanghilir Kota Tebingtinggi – Sumut, pada Senin (21/4/2025).

Kegiatan pengamanan dilaksanakan Ipda Terlaksana Sembiring selaku Kanit Samapta Polsek Padanghilir, dengan didampingi oleh Aiptu Master Damanik dan Brigadir Iwan Limbong selaku Bhabinkamtibmas setempat.Patroli dan pengamanan ini dilakukan sebagai langkah antisipasi terhadap gangguan Kamtibmas selama berlangsungnya asesmen. Kehadiran Kepolisian dilingkungan sekolah juga memberikan rasa aman dan nyaman, baik bagi peserta didik maupun para tenaga pengajar.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kegiatan ini merupakan bentuk dukungan Kepolisian terhadap dunia pendidikan, khususnya dalam menciptakan suasana yang kondusif selama asesmen berlangsung” ujar Ipda Terlaksana Sembiring.

Pihak sekolah pun mengapresiasi kehadiran personil kepolisian yang dinilai sangat membantu menjaga ketertiban dan ketenangan proses asesmen. Dengan adanya kegiatan ini, kolaborasi antara Kepolisian dan pendidikan semakin kuat demi menciptakan lingkungan belajar yang aman dan berkualitas. (MS)

Berita Terkait

Polres Metro Jakarta Utara Gelar Pisah Sambut dan Pelantikan Pejabat Utama
TNI-POLRI Beri Tali Asih Kepada Anak Panti Asuhan di Labuhanbatu
Kapolres Simalungun Hadiri Konsultasi Publik RPJMD dan Musrenbang RKPD Kabupaten Simalungun
Irdam III/Slw Pimpin Penandatanganan Pakta Integritas Catar Akademi TNI 2025 di Bandung
Satgas Pamtas RI–RDTL Berikan Wawasan Kebangsaan kepada Siswa di Wilayah Perbatasan
Dandim 0418/Palembang Menjadi Danup Apel Gelar Pasukan PAM VVIP Kunker Presiden RI Di Sumsel
Pemerintah Kabupaten Aceh Tenggara Pengambilan Sumpah dan Pelantikan 71 Penghulu Kute se-Kabupaten Aceh Tenggara
Ukur Kemampuan Fisik, Kodim 0309/Solok Gelar Tes Garjas Periodik I Tahun 2025