TPS 3 Desa Sosor Lontung Tampil Unik: Petugas Pakai Seragam SMA

LIA HAMBALI

- Redaksi

Rabu, 27 November 2024 - 11:53 WIB

50604 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Dairi, AgaraNews. Com // Ada yang berbeda di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 3 Desa Sosor Lontung, Kecamatan Siempat Nempu, Kabupaten Dairi, pada pelaksanaan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati serentak tahun 2024. Seluruh petugas TPS ini mengenakan seragam sekolah menengah atas (SMA) sejak pagi, mencuri perhatian warga yang datang ke TPS. Rabu (27/11)

Mulai pukul 06.00 WIB, suasana di TPS 3 sudah terlihat ramai dengan aktivitas persiapan para petugas. Hal yang menarik adalah seragam SMA yang dikenakan seluruh petugas, termasuk Ketua KPPS Naftalia Lumbangaol. Saat diwawancarai oleh tim liputan, Naftalia mengungkapkan bahwa ide unik ini lahir dari kesepakatan bersama seluruh anggota TPS. “Penggunaan seragam sekolah ini adalah hasil kesepakatan kami semua. Kami ingin memberikan nuansa berbeda yang lebih santai namun tetap profesional agar masyarakat lebih tertarik dan nyaman datang ke TPS,” ujarnya. Sementara itu, Babinsa Kopka Hadi Saputra, yang turut mengawasi dan mengamankan jalannya proses pemungutan suara di lokasi tersebut, memberikan pandangannya. Ia menyebut bahwa inisiatif mengenakan seragam SMA ini bertujuan untuk menarik minat masyarakat agar lebih antusias dalam menggunakan hak pilih mereka. “Langkah ini kreatif. Warga yang awalnya terlihat biasa saja, menjadi lebih penasaran dan bersemangat datang ke TPS. Ini adalah bagian dari cara meningkatkan partisipasi pemilih,” kata Kopka Hadi. Momen unik di TPS 3 Desa Sosor Lontung ini bukan hanya menjadi warna tersendiri dalam pesta demokrasi serentak tahun 2024, tetapi juga menjadi contoh bagaimana kreativitas bisa berperan dalam meningkatkan partisipasi masyarakat. Harapannya, langkah serupa dapat menginspirasi TPS lainnya untuk menciptakan suasana yang menarik, tanpa mengabaikan profesionalisme dalam pelaksanaan Pemilu.(Lia Hambali)

(Prajurit Pena)

Berita Terkait

Melalui TMMD 123 ,TNI AD Siap Wujudkan Visi Besar Presiden Prabowo dan Program KASAD 
Wujudkan Generasi Emas Berkualitas, Satgas TMMD 123 Kodim 0318/Natuna Berikan MBG Untuk Balita
Polsek Perdagangan Simalungun Berhasil Amankan Pengedar Narkoba Beserta Barang Bukti
Gubernur Sumbar Laksanakan Safari Ramadhan I’tikaf Di Masjid Nurul Hidayah Kota Pariaman
Polsek Tigapanah Berbagi Takjil dan Gelar Buka Puasa Bersama di Masjid Manbanta Assalam
Amankan Ibadah di Bulan Ramadhan, Polres Tanah Karo Gencarkan Patroli
Patroli Rutin dan Sapa Warga, Bhabinkamtibmas Polsek Berastagi Jalin Kedekatan Dengan Masyarakat
Polres Tanah Karo Laksanakan Patroli Wisata dan Patroli Objek Vital di Seputaran Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP) Danau Toba

Berita Terkait

Minggu, 16 Maret 2025 - 00:42 WIB

Melalui TMMD 123 ,TNI AD Siap Wujudkan Visi Besar Presiden Prabowo dan Program KASAD 

Minggu, 16 Maret 2025 - 00:35 WIB

Tahun Berganti, Proses Hukum Tak Juga Berjalan: Kaharuddin Tuntut Keadilan atas Dugaan Pengancaman

Minggu, 16 Maret 2025 - 00:33 WIB

Wujudkan Generasi Emas Berkualitas, Satgas TMMD 123 Kodim 0318/Natuna Berikan MBG Untuk Balita

Minggu, 16 Maret 2025 - 00:20 WIB

Polsek Perdagangan Simalungun Berhasil Amankan Pengedar Narkoba Beserta Barang Bukti

Minggu, 16 Maret 2025 - 00:15 WIB

Gubernur Sumbar Laksanakan Safari Ramadhan I’tikaf Di Masjid Nurul Hidayah Kota Pariaman

Minggu, 16 Maret 2025 - 00:01 WIB

Amankan Ibadah di Bulan Ramadhan, Polres Tanah Karo Gencarkan Patroli

Sabtu, 15 Maret 2025 - 23:57 WIB

Patroli Rutin dan Sapa Warga, Bhabinkamtibmas Polsek Berastagi Jalin Kedekatan Dengan Masyarakat

Sabtu, 15 Maret 2025 - 23:55 WIB

Polres Tanah Karo Laksanakan Patroli Wisata dan Patroli Objek Vital di Seputaran Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP) Danau Toba

Berita Terbaru