Peduli Stunting, Koramil 05/BD Menghadiri Acara Kegiatan Stunting Balita dan Ibu Hamil

LIA HAMBALI

- Redaksi

Senin, 2 Desember 2024 - 12:42 WIB

5084 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Labura, AgaraNews. Com // Danramil 05/BD yang di wakili Sertu Malik menghadiri acara stunting balita dan ibu hamil yang diadakan PT.Socfindo bertempat di Aula Puskesmas Aek Korsik Kecamatan Aek Kuo, Kabupaten Labuhanbatu utara. Senin (02/12/2024)

Adapun kegiatan di hadiri oleh Danyonif 126/KC Mayor Inf M.Syahril Yahyah Ginting S.H, PJS. Pengurus PT Scofindo Kebun Aek Natas Dadin, Camat diwakili oleh Kasi Trantrib Kec Aek Kuo Fitri Habibi wahyu Ningsih, Kapus Aek Korsik Drg. Nurjanah, Danramil 05/BD diwakili oleh Sertu Malik Saifulizan, Kapolsek Aek Natas diwakili oleh Aiptu P.Sitohang dan seluruh staf Puskesmas Aek Korsik.

Kegiatan ini merupakan wujud nyata PT.Socfindo dalam mendukung pemerintah untuk mengatasi masalah stunting yang menjadi tantangan serius di Desa Aek Korsik. Kapus Aek Korsik Drg. Nurjanah menyampaikan bahwa Stunting merupakan masalah gangguan pertumbuhan dan perkembangan anak akibat kekurangan gizi kronis dan infeksi berulang, yang ditandai dengan panjang atau tinggi badannya di bawah standar. Maka dari itu kita sebagai bidan Desa dan kader Posyandu selalu mengingatkan kepada masyarakat yang mempunyai Balita untuk aktif mengikuti posyandu secara berkala, terangnya

Danramil 05/Bandar Durian Kapten Inf Sabar Ifantri Simanjuntak yang diwakili Sertu Malik menyampaikan dalam penanganan Stunting dibutuhkan adanya kerja sama dari seluruh Stakeholder yang ada, sehingga penanganan Stunting khususnya di wilayah Desa bisa berjalan dengan lancar dan sesuai apa yang kita harapkan.

“Kami TNI siap mendukung dan berkontribusi dalam kegiatan-kegiatan yang bermanfaat bagi kesejahteraan masyarakat, termasuk dalam penanganan stunting ini. Dengan sinergi yang baik antara pemerintah, aparat, dan masyarakat, kami optimis permasalahan stunting dapat ditekan.”ucapnya

Kehadiran Babinsa dalam melaksanakan pendampingan Posyandu balita dan ibu hamil sangat positif dan membantu dalam mendorong partisipasi masyarakat untuk mengontrol kesehatan balita.

Melalui kegiatan ini, diharapkan masyarakat semakin sadar akan pentingnya pola hidup sehat demi menciptakan generasi yang kuat dan sehat di masa depan.(Lia Hambali)

(pendim0209)

Berita Terkait

Babinsa Komsos dengan Warga Binaan, Bahas Pembangunan Desa
Babinsa Koramil 05/Darul Makmur Komsos Dengan Warga Desa Binaan, Perkuwat Hubungan Silaturrahmi
*Babinsa Koramil Kuala Pesisir Komsos dengan Penjual Pupuk*
*Bulan Ramadhan Penuh Berkah, Babinsa Koramil 0108-02/Bambel Ajarkan Mengaji Kepada Anak-Anak Wilayah Binaan*
*Babinsa Bantu Warga Desa Binaan Jemur Kemiri*
*Danramil 0108-05/Lawe Alas Hadiri Safari Ramadhan Di Wilayah Binaan*
*Dampingi Pertanian Babinsa Bantu Cabut Gulma Pengganggu Tanaman Padi*
*Babinsa  Sosialisasi Dan Penempelan Selebaran Pembukaan TNI AD*

Berita Terkait

Minggu, 16 Maret 2025 - 09:03 WIB

Babinsa Komsos dengan Warga Binaan, Bahas Pembangunan Desa

Minggu, 16 Maret 2025 - 09:02 WIB

Babinsa Koramil 05/Darul Makmur Komsos Dengan Warga Desa Binaan, Perkuwat Hubungan Silaturrahmi

Minggu, 16 Maret 2025 - 09:00 WIB

*Babinsa Koramil Kuala Pesisir Komsos dengan Penjual Pupuk*

Minggu, 16 Maret 2025 - 08:41 WIB

*Bulan Ramadhan Penuh Berkah, Babinsa Koramil 0108-02/Bambel Ajarkan Mengaji Kepada Anak-Anak Wilayah Binaan*

Minggu, 16 Maret 2025 - 08:39 WIB

*Babinsa Bantu Warga Desa Binaan Jemur Kemiri*

Minggu, 16 Maret 2025 - 08:34 WIB

*Dampingi Pertanian Babinsa Bantu Cabut Gulma Pengganggu Tanaman Padi*

Minggu, 16 Maret 2025 - 08:32 WIB

*Babinsa  Sosialisasi Dan Penempelan Selebaran Pembukaan TNI AD*

Minggu, 16 Maret 2025 - 08:30 WIB

*Jaga Kesehatan Ibu Dan Anak Babinsa Dampingi Posyandu Di Wilayah Binaan*

Berita Terbaru

ACEH TENGGARA

Babinsa Komsos dengan Warga Binaan, Bahas Pembangunan Desa

Minggu, 16 Mar 2025 - 09:03 WIB

ACEH TENGGARA

*Babinsa Koramil Kuala Pesisir Komsos dengan Penjual Pupuk*

Minggu, 16 Mar 2025 - 09:00 WIB

ACEH TENGGARA

*Babinsa Bantu Warga Desa Binaan Jemur Kemiri*

Minggu, 16 Mar 2025 - 08:39 WIB