Polres Tanah Karo Jamin Keamanan dan Netralitas di Kampanye Temu Ramah Paslon Bupati Karo

LIA HAMBALI

- Redaksi

Sabtu, 9 November 2024 - 12:34 WIB

50124 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tanah Karo, AgaraNews . Com // Kampanye temu ramah salah satu pasangan calon (paslon) Bupati Karo berlangsung meriah di Jambur Arih Ersada, Desa Sukatepu, Kecamatan Naman Teran, Kabupaten Karo, Jumat (08/11/2024).

Acara ini dimulai pukul 21.00 WIB dan dihadiri oleh sekitar 1.000 pendukung dan masyarakat setempat yang bersemangat mendukung calon mereka.

Kampanye ini dimeriahkan dengan berbagai atribut, termasuk lima spanduk paslon, lima bendera partai pengusung, serta tiga spanduk lainnya yang menghiasi lokasi acara. Selain itu, alat musik dan pengeras suara turut menghidupkan suasana. Jumlah kendaraan yang hadir pun terbilang cukup banyak, yakni 10 unit kendaraan dari tim paslon, 150 unit kendaraan roda empat, dan 50 unit sepeda motor. Kapolsek Simpang Empat, AKP Dedy Ginting, S.H., memastikan bahwa pihak kepolisian hadir untuk menjaga ketertiban dan keamanan selama kegiatan berlangsung. “Kami menjamin keamanan selama kampanye ini dan menegaskan bahwa pihak kepolisian akan netral dalam mengawal proses demokrasi ini,” ujar AKP Dedy Ginting.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pihak kepolisian di bawah koordinasi AKP Dedy Ginting berperan aktif dalam menjaga agar kegiatan kampanye berjalan lancar dan aman. Pengamanan dilakukan dengan sigap guna memastikan seluruh peserta kampanye dapat menyampaikan aspirasi mereka tanpa gangguan keamanan.

Dengan pengawasan ketat dari kepolisian, kampanye tersebut berlangsung tertib hingga acara selesai. Kapolsek Simpang Empat juga mengajak masyarakat untuk terus menjaga persatuan dan ketertiban selama masa kampanye dan pemilihan, demi terciptanya suasana Pilkada yang aman dan damai di Kabupaten Karo.(Donal)

#humaspolrestanahkaro

Berita Terkait

*KSAD Jenderal TNI Maruli Simanjuntak Resmikan Pengairan Melalui Virtual Di Wilayah Kodim 0108/Agara*
IPPAFest 2025: Panggung Kreativitas dan Harapan dari Balik Jeruji
Beri Bantuan Sembako Kepada Warga Melalui Pos Naikere Satgas Yonif 642/Kps
Ngopi Bareng TNI dan Warga Papua, Merajut Kedekatan di Pegunungan
Antisipasi Laka Laut, Polres Sibolga Laksanakan Pengamanan Di Objek Wisata Pelabuhan Lama Sibolga
Kapolsek Pademangan Pimpin Upacara Hari Kartini di SMP YAKPI 1 DKI Jaya
*Pemantauan Rumah Penerima Bantuan Sosial, Babinsa Posramil Beutong Ateuh Banggalang Turun Langsung Ke Lokasi Cek Kondisi Rumah*
Babinsa Koramil 05/Dm Laksanakan Komsos dengan Aparatur Desa Alue Geutah