Pakpak Bharat, Agara News.com // Dalam upaya mendukung Program Kerja seratus (100 ) Hari Presiden RI Bapak H. Prabowo Subianto di bidang Ketahanan Pangan – Swasembada Pangan, Kapolres Pakpak Bharat AKBP Oloan Siahaan, S.I.K., M.H di dampingi Waka Polres Pakpak Bharat Kompol Ridwan, S.H, bersama Kadis Pertanian Pakpak Bharat Adei Jona Banurea, S.P., M.P dan para PJU Polres Pakpak Bharat serta Bhabinkamtibmas, melakukan cek Lokasi Lahan, pada hari Selasa, 19 November 2024, sekira pukul 09.30 s/d 11.05 wib, di Dusun III Kecamatan Sttu Julu, dan di Desa Boangmanalu, Kecamatan Salak, Kabupaten Pakpak Bharat, Provinsi Sumut. Lahan yang pertama di cek oleh Kapolres Pakpak Bharat bersama Waka Polres Pakpak Bharat, Kadis Pertanian dan PJU Polres Pakpak Bharat serta Bhabinkamtibmas adalah berupa lahan Kosong milik Bapak Ernatus Berutu, Petani meminjam pakaikan kepada Polres Pakpak Bharat, guna di kelola untuk mendukung Program Presiden RI Bapak H. Prabowo Subianto dalam Ketahanan Pangan Menuju Indonesia Emas Tahun 2045, Kapolres Pakpak Bharat AKBP Oloan Siahaan, S.I.K., M.H mengucapkan Terima kasih kepada Bapak Ernatus Berutu yang telah Sudi memberikan Pinjam pakai lahan miliknya kepada Polres Pakpak Bharat, ” Lahannya bagus tekstur lahannya rata, nantinya bersama Dinas Pertanian Pakpak Bharat akan segera di kelola untuk di tanami dengan Bibit Jagung “, ujar Kapolres.
Selanjutnya Kapolres ke Desa Boangmanalu, Kecamatan Salak mengecek Kolam Ikan milik Aipda Robert Boangmanalu Personil Sat Reskrim Polres Pakpak Bharat, yang telah lama di usahainya dengan Ukuran Kolam Diameter : 25 X 25 meter dan siap menampung benih jenis Bibit ikan Nila. ” Baik lahan kosong dan kolam ikannya bagus, nantinya akan segera kita usahai untuk segera di lakukan pengelolaan, agar program seratus (100) hari Presiden RI Bapak H. Prabowo Subianto di Kabupaten Pakpak Bharat ini segera terwujud, dan di awal bulan Desember tahun 2024 bersama Dinas Pertanian Kabupaten Pakpak Bharat, serentak bisa kita launching, baik Penanaman bibit dan Sebar benih ikannya “, Harap Kapolres Pakpak Bharat AKBP Oloan Siahaan, S.I.K., M.H.
( Biro Agara News.com_Pakpak Bharat dan Dairi JB )
Sumber: Polres Pakpak Bharat
—$$$—