Lebih Dari Sekadar Ngopi, Babinsa Koramil 07/Salak Dekat Dengan Warga di Warung Kopi

LIA HAMBALI

- Redaksi

Minggu, 9 Maret 2025 - 12:36 WIB

5037 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Pakpak Bharat, AgaraNews . Com // Bayangan tentang Babinsa mungkin kerap dikaitkan dengan sosok gagah dalam seragam loreng yang berpatroli menjaga keamanan. Namun, di Dusun 2 Lebuh, Desa Cikaok, Kecamatan Sttu Julu, Kabupaten Pakpak Bharat, pada Minggu, (9/03) Serda Julianto Manik dari Koramil 07/Salak, Kodim 0206/Dairi, menunjukkan sisi lain dari perannya yang lebih dekat dan humanis. Ia aktif mengunjungi warung kopi bukan sekadar untuk menikmati secangkir kopi, melainkan sebagai sarana menjalin silaturahmi dan menyerap aspirasi warga.

Warung kopi bagi sebagian masyarakat bukan hanya tempat untuk menikmati minuman, tetapi juga ruang diskusi dan bertukar informasi. Serda Julianto memanfaatkan momen ini untuk berinteraksi langsung dengan warga, mendengarkan keluh kesah mereka, serta menggali informasi terkini mengenai kondisi sosial dan ekonomi di desa. “Ngopi di warung bukan hanya soal menikmati kopi, tapi juga menjadi cara efektif untuk mendekatkan diri dengan masyarakat,” ujarnya. Dalam perbincangan santai di warung milik Bapak Ludin Bancin (51), Serda Julianto mendengar berbagai cerita dari warga, mulai dari masalah pertanian, perekonomian, hingga isu sosial yang tengah berkembang. Informasi yang ia peroleh menjadi bahan pertimbangan dalam menjalankan tugasnya sebagai Babinsa, termasuk dalam mendeteksi potensi kerawanan dan mencari solusi bersama masyarakat. “Sering kali saya mendapatkan informasi penting dari warga saat berbincang di warung, baik itu soal keamanan, permasalahan sosial, maupun ide-ide kreatif untuk kemajuan desa,” tambahnya.

Tak hanya mendengar, Serda Julianto juga memanfaatkan kesempatan ini untuk memberikan edukasi dan penyuluhan kepada warga. Dengan cara yang santai dan akrab, ia menyampaikan informasi penting seputar keamanan, kesehatan, ketahanan pangan, serta pembangunan desa. Pendekatan ini membuat pesan-pesan yang disampaikannya lebih mudah diterima dan dipahami oleh masyarakat.

Terpisah, Danramil 07/Salak, Kapten Inf MD Lumbantoruan, mengapresiasi langkah Babinsa dalam menjalin komunikasi sosial yang lebih dekat dengan warga. “Pendekatan seperti ini sangat efektif dalam membangun kedekatan antara TNI dan masyarakat. Melalui komunikasi yang baik, kita dapat mengetahui permasalahan yang dihadapi warga serta mencari solusi bersama demi kemajuan desa,” pungkasnya.(Lia Hambali)

(Prajurit Pena)

Berita Terkait

Sambut Pejabat Dandim Baru, Kodim 0735/Surakarta Gelar Tradisi Satuan
Polsek Teluk Nibung Polres Tanjung Balai Berbagi Takjil Kepada Warga Yang Berpuasa
Pastikan Hak Pekerja Terpenuhi Jelang Hari Raya, Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tanjungbalai Sidak Ke PT Halindo dan PT Sumatera Baru
Ketua Komisi A DPRD Kabupaten Asahan : Azmi Hardiansyah Fitrah,SH,Mkn Nyatakan Surat Yang dikirim Joe Tjang Bodong
Kapolda Jatim Cek Posyan di Rest Area Tol Ngawi, Pastikan Mudik Aman Keluarga Nyaman
Rescue Team, Driver Ambulance Lintas Gunung Berbagi Keberkahan Seribu Takjil 
Polsek Kawasan Pelabuhan Gilimanuk Gelar Bhakti Sosial Ramadhan, Bagikan Takjil Kepada Warga 
Bazar Murah Menjelang Lebaran Hadir di Lapangan Jenderal Sudirman Korem Lilawangsa

Berita Terkait

Rabu, 26 Maret 2025 - 04:16 WIB

Polemik UU TNI Dilihat Secara Objektif, Mantan Panglima GAM Sayed Mustafa Angkat Bicara

Rabu, 26 Maret 2025 - 01:42 WIB

Ketua Influencer Badan Pemenangan Aceh, Tarmizi AGe, Dukung Gekrafs Aceh Dorong Pembentukan Dinas Ekonomi Kreatif

Selasa, 25 Maret 2025 - 01:31 WIB

Ketua SAPA Kecam Lonjakan Harga Tiket Pesawat, Minta Aceh Jangan Dianaktirikan

Senin, 24 Maret 2025 - 23:54 WIB

PUSDA Kritik Kebijakan CSR Bupati Aceh Barat: Jangan Hambat Investasi!

Kamis, 20 Maret 2025 - 02:36 WIB

PLN UID Aceh Salurkan Donasi untuk Gaza Melalui LAZNAS YAKESMA

Kamis, 20 Maret 2025 - 02:23 WIB

Abu Razak Berpulang, Tarmizi Age: Selamat Jalan, Pejuang dan Pemimpin Kami

Kamis, 20 Maret 2025 - 02:17 WIB

JP-BARSELA Sampaikan Duka yang Sangat Mendalam Atas Berpulangnya Abu Razak

Kamis, 20 Maret 2025 - 02:09 WIB

ARAH Berlangsungkawa Atas Meninggalnya Sang Pejuang Abu Razak

Berita Terbaru

ARTIKEL

HEBOH HANTU DWI FUNGSI ABRI

Rabu, 26 Mar 2025 - 01:52 WIB