Medan, AgaraNews. Com //
Adinata Kurniawan Harahap dan Kristine Andeska br Ginting contoh dan bukti nyata generasi muda Sumatera Utara (Sumut) yang membanggakan daerah.Dengan memiliki semangat tinggi,kedisiplinan, dan perjuangan,keduanya akhirnya berhasil menembus seleksi nasional Paskibraka 2025 setelah mengikuti tahapan seleksi yamg ketat.
Kedua siswa asal Sumatera Utara (Sumut) yang berhasil terpilih sebagai calon Paskibraka Nasional tahun 2025 akan bertugas pada Upacara HUT ke-80 RI Tahun 2025 di Istana Negara audensi dengan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Utara (Kadisdik Provsu) Alexander Sinulingga, S.STP., M.Si.Senin 7 Juli 2025.Kehadiran dua pelajar membanggakan Sumut ini atas terpilihnya menjadi Paskibraka Nasional 2025.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Keduanya adalah Adinata Kurniawan Harahap putra dari Kolonel Inf Asrul Kurniawan Harahap dan Kristine Andeska br Ginting dipanggil Kadisdik dan direncanakan akan beraudensi dengan Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) .Adinata Kurniawan Harahap siswa kelas X di SMA Islam Plus Adzkia Medan dikenal sebagai sosok remaja yang disiplin, cerdas, dan aktif dalam berbagai kegiatan sekolah. Sejak SMP, Putra sulung Kapendam I Bukit Barisan Adinata sudah memiliki tekad kuat menjadi Paskibraka dan aktif sebagai pengibar bendera di sekolahnya. Selain memiliki fisik yang prima,remaja taat ibadah tersebut juga aktif dalam ekstrakurikuler seperti futsal, basket, dan kegiatan OSIS.
Sementara itu Kristine Andeska br Ginting diketahui siswi adal SMAN 1 Pancur Batu, Kabupaten Deli Serdang,Sumut. Kristine terpilih menjadi Paskibraka nasional memiliki berbagai prestasi akademik dan non-akademik yang membanggakan .
Kedua pelajar yang telah mengharumkan nama Sumut tersebut berhasil menembus seleksi ketat mulai dari tingkat kota, provinsi, hingga nasional dan selanjutnya akan mengikuti pelatihan intensif di Jakarta bersama calon Paskibraka lain dari seluruh Indonesia sebelum bertugas mengibarkan bendera pada upacara 17 Agustus 2025 di Istana Merdeka.
Diberitakan sebelumnya Adinata dan Kristine terpilih setelah mengikuti seleksi persaingan sangat ketat.Kedua siswa/i tersebut sesuai arahan dari sekolahnya akan menjalani pelatihan sesuai jadwal dari pusat.Kedua generasi emas asal Sumut tersebut terpilih membuktikan bukti bahwa anak daerah mampu bersaing di level tingkat nasional.Prestasi ini patut diapresiasi dan dijadikan inspirasi, khususnya bagi generasi muda di seluruh Indonesia lainya.
Sebagaimana diketahui keduanya akan menjalani pelatihan intensif di Jakarta mulai Juli hingga Agustus 2025 dan latihan tersebut dipandu langsung oleh Tim dari BPIP dan Sekretariat Presiden, yang akan membekali para peserta dengan kedisiplinan dan etika kenegaraan. Mereka akan bergabung bersama utusan dari seluruh provinsi di Indonesia.
Keduanya lolos menjadi Paskibraka Nasional setelah mengikuti tahapan seleksi meliputi seleksi administrasi dan verifikasi dokumen,tes kesehatan dan kebugaran fisik,tes wawasan kebangsaan dan kepribadian,tes baris-berbaris dan kesamaptaan,wawancara dan psikotes.(Lia Hambali )