Jelang Buka Puasa, Polres Sibolga Dan Bhayangkari Cabang Sibolga Laksanakan Bakti Sosial Berbagi Takjil

LIA HAMBALI

- Redaksi

Minggu, 16 Maret 2025 - 11:16 WIB

5068 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Sibolga, Agara News.com // Polres Sibolga bersama Bhayangkari Cabang Sibolga melaksanakan kegiatan Bakti Sosial berupa pembagian Takjil kepada Warga di Jalan Raya dan Kepada Warga yang kurang mampu di Kota Sibolga, pada hari Sabtu, 15 Maret 2025. Kegiatan ini digelar dalam rangka menyambut dan merayakan Bulan Suci Ramadhan 1446 H / Tahun 2025 M.Bertempat di Jalan Dr. Sutomo simpang Jalan Dr. Ferdinand Lumban Tobing, Kelurahan Kota Baringin, Kecamatan Sibolga Kota, Kota Sibolga. Kegiatan dimulai pada pukul 17.00 WIB hingga selesai. Pembagian Takjil ini ditujukan kepada warga masyarakat yang kurang mampu, terutama mereka yang tengah berpuasa dan membutuhkan Takjil untuk berbuka puasa.

Kapolres Sibolga AKBP Achmad Fauzy, S.H., S.I.K., M.I.K, melalui Kasi Humas Polres Sibolga AKP Suyatno, menjelaskan kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara Polri, khususnya Polres Sibolga, dengan masyarakat, sekaligus sebagai wujud kepedulian terhadap sesama di bulan penuh berkah ini. Tak hanya itu, kegiatan ini juga menjadi simbol empati kepada umat Muslim yang sedang menjalankan ibadah puasa.Beberapa personil Polres Sibolga yang turut serta dalam kegiatan berbagi takjil tersebut antara lain Kasiwas Polres Sibolga IPTU Syahruddin, SH, MM, serta sejumlah anggota lainnya. Tak ketinggalan, Ibu-Ibu Bhayangkari Pengurus Cabang Sibolga juga ambil bagian dalam menyukseskan acara ini.

Adapun sasaran penerima Takjil kali ini meliputi Pengemudi Beca Bermotor, Pengemudi Angkutan Umum, petugas kebersihan, pemulung, serta warga lainnya yang melintas di lokasi pembagian Takjil.Kegiatan Bakti Sosial ini berlangsung dengan aman, lancar, dan kondusif hingga pukul 17.45 WIB, yang menandakan bahwa masyarakat sangat antusias dan merasa terbantu. Polres Sibolga berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat, khususnya bagi umat Muslim yang menjalankan ibadah puasa, serta memperkuat rasa kebersamaan di tengah masyarakat.

( Biro Agara News.com_Pakpak Bharat dan Dairi JB )

Sumber: Humas Polres Sibolga dan Humas Polres Pakpak Bharat

—–160325—-

Berita Terkait

Kapolsek Gilimanuk Gelar Safari Ramadhan Bersama Pengurus Nahdlatul Ulama
Sukses,Acara Pengukuhan Panitia Pelantikan Dan BUKBER DPW PWDPI Sumut
KA.KANWIL DITJEN PAS ACEH:LAPAS KUTACANE HARUS PERCAYA DIRI & TETAP SOLID !
Satgas TMMD Ke-123 Kodim 0212/Tapsel Pasang Tangki Sumur Bor
RUU TNI: Kritik Atau Protes Kosong? Inilah Ulasan Letjen TNI Purn. Bambang Darmono
Prajurit TNI Diterjunkan Bantu Bersihkan Rumah Warga Yang Tertimbun Longsor
Dikelola Yayasan Moetiah, SMP Islam Terpadu Khusus Anak Yatim Piatu Berdiri di Blora 
Kodam I/BB Gelar Bakti Sosial Berbagi Kebahagiaan Dengan Anak-Anak Panti Asuhan

Berita Terkait

Minggu, 16 Maret 2025 - 19:29 WIB

Kapolsek Gilimanuk Gelar Safari Ramadhan Bersama Pengurus Nahdlatul Ulama

Minggu, 16 Maret 2025 - 19:25 WIB

Sukses,Acara Pengukuhan Panitia Pelantikan Dan BUKBER DPW PWDPI Sumut

Minggu, 16 Maret 2025 - 19:18 WIB

KA.KANWIL DITJEN PAS ACEH:LAPAS KUTACANE HARUS PERCAYA DIRI & TETAP SOLID !

Minggu, 16 Maret 2025 - 17:54 WIB

Satgas TMMD Ke-123 Kodim 0212/Tapsel Pasang Tangki Sumur Bor

Minggu, 16 Maret 2025 - 17:33 WIB

RUU TNI: Kritik Atau Protes Kosong? Inilah Ulasan Letjen TNI Purn. Bambang Darmono

Minggu, 16 Maret 2025 - 17:29 WIB

Dikelola Yayasan Moetiah, SMP Islam Terpadu Khusus Anak Yatim Piatu Berdiri di Blora 

Minggu, 16 Maret 2025 - 17:25 WIB

Kodam I/BB Gelar Bakti Sosial Berbagi Kebahagiaan Dengan Anak-Anak Panti Asuhan

Minggu, 16 Maret 2025 - 17:24 WIB

Ini Pesan Bupati Arief di Peringatan 118 Tahun Perjuangan Samin Surosentiko

Berita Terbaru

HEADLINE

Satgas TMMD Ke-123 Kodim 0212/Tapsel Pasang Tangki Sumur Bor

Minggu, 16 Mar 2025 - 17:54 WIB